

Peringatan Hari Pramuka kali ini, rencananya akan di ikuti oleh lebih dari 6.000 anggota Pramuka dan akan dimeriahkan oleh penampilan grup band Ibu Kota Slank. Pada acara tersebut juga akan dilaksanakan kegiatan Open Ships kapal-kapal jajaran Koarmatim dengan tujuan untuk memperkenalkan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) yang dimiliki oleh TNI Angkatan Laut dalam hal ini Koarmatim.
Hadir pada acara tersebut, Asisten Personel (Aspers) Pangarmatim Kolonel Laut (P) Syamsul Rizal, S.H., M.M. dan Kepala Dinas Potensi Maritim (Kadispotmar) Koarmatim Kolonel Laut (P) Imam Teguh Santoso, S.T.(dispenarmatim/ivan/red)