oleh

Antusiasme Warga RW 14 Kelurahan Lowokwaru Songsong HUT RI ke-79

Kota Malang –  Dalam rangka menyongsong Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79, warga RW 14 Kelurahan Lowokwaru, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, menunjukkan antusiasme gotong royong yang luar biasa melalui kerja bakti. Acara ini dihadiri oleh seluruh lapisan masyarakat setempat.

Pagi hari, puluhan warga berkumpul di titik-titik strategis di wilayah RW 14 untuk melakukan berbagai aktivitas, seperti membersihkan jalan, mengecat trotoar dan menghias lingkungan dengan bendera merah putih serta umbul-umbul. Aktivitas ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang meriah dan bersih menjelang perayaan HUT RI.

Koordinator kerja bakti, Beni Kristian Alamsyah mengatakan, bahwa antusiasme warga sangat luar biasa. Semua bekerja bersama dengan semangat yang tinggi untuk menyambut hari kemerdekaan. Ini adalah bentuk cinta kepada bangsa dan negara. “Kami selalu menampung setiap ada masukan dari warga tentang lingkungan atau fasilitas-fasilitas yang perlu dibenahi lantas dimusyawarahkan sehingga pada saat pelaksanaan kerja bakti saling gotong royong,” ungkap Ketua RW 14 yang belum genap satu tahun menjabat tersebut saat dikonfirmasi melalui aplikasi WhatsApp pada Minggu, 04 Agustus 2024.

Beni menambahkan, bahwa rangkaian kerja bakti tersebut untuk pengecatan gapura mendapat sponsor cat dari Nippon Paint. “Dalam pelaksanaan kerja bakti, kami tidak ada tugas khusus untuk setiap pekerjaan, semua bisa terlibat dalam memperindah lingkungan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan,” imbuhnya.

Para peserta kerja bakti juga menikmati momen kebersamaan dengan menyediakan hidangan sederhana dan minuman. Kegiatan ini tidak hanya mempererat tali persaudaraan antarwarga, tetapi juga memperkuat rasa nasionalisme di lingkungan RW 14.

Dengan semangat dan kebersamaan ini, diharapkan warga RW 14 Kelurahan Lowokwaru dapat menyambut HUT RI ke-79 dengan penuh kebanggaan dan semarak. Kegiatan ini menjadi contoh nyata bahwa semangat gotong royong dan cinta tanah air masih sangat hidup di kalangan masyarakat.

Turut hadir dalam pelaksanaan kerja bakti tersebut di antaranya perwakilan RT 1 sampai 10, warga dan Relawan Kampung Mawar (RKM). (Nahl)

Bagikan

Baca Juga