oleh

BENTUK PRAJURIT PROFESIONAL, DISKOMLEK GELAR LATIHAN PROSEDUR KOMUNIKASI

Surabaya – Menghadapi pesatnya perkembangan teknologi militer dan tuntutan tugas yang semakin kompleks, Dinas Komunikasi dan Elektronika (Diskomlek) Koarmada II menyelenggarakan Latihan Prosedur Komunikasi (Serial Latkom 301) yang dimulai tanggal 10 hingga 14 Februari 2020 mendatang.

Kadiskomlek Koarmada II Kolonel Laut (E) Ady Sucipto mewakili Panglima Laksda TNI Heru Kusmanto, membuka pelatihan yang diikuti 40 prajurit dari Korps Komunikasi tersebut di ruang kelas Diskomlek Koarmada II Ujung Surabaya, Senin (10/2).

Dalam sambutannya Ady-sapaan akrab Kadiskomlek berharap dengan bertambahnya peralatan komunikasi yang dimiliki oleh TNI AL saat ini dapat digunakan secara optimal sehingga dukungan komunikasi menjadi handal.

“Dengan dilaksanakannya latihan ini saya berharap dapat menghasilkan personel yang profesional untuk meningkatkan kemampuan personel komunikasi TNI AL, yang pada akhirnya dapat mewujudkan TNI AL yang berkelas dunia,” tandas Ady.

Ikut hadir dalam acara tersebut yakni para perwira staf Diskomlek, perwira Satkom di Pangkalan jajaran Koarmada II, serta personel komunikasi unsur satuan Koarmada II.(Hdx/Pen2).

Bagikan

Baca Juga