Surabaya – Babinsa Koramil 0831/01 Simokerto Serma Dwi Arif melaksanakan komunikasi sosial monitor di wilayah Kapasan Dalam dan Kantor Satpol PP di Kecamatan Simokerto untuk berkordinasi bersama 3 pilar bekerja sama saling saling berkomunikasi guna memonitoring warga binaan tentang protokol kesehatan,Sabtu (13/03/21)
Komunikasi sosial (komsos) yang dilakukan kali ini merupakan rangkaian dari tugasnya sebagai seorang Babinsa dalam pembinaan teritorial sebagai mana program komando atas. Dengan adanya Babinsa monitoring wilayah binaan sudah menjadi kewajiban seorang Babinsa selalu berada ditengah masyarakatnya untuk menampung keluh kesah mereka dan mampu memberikan dampak positif. Sebisa mungkin.Menjadi contoh untuk mempelopori usaha usaha dalam rangka mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.
“Sekarang kita hanya bisa memberikan himbauan dan motivasi tetap semangat dalam menjalankan kehidupan ditengah-tengah pandemi virus corona. Warga Simolawang agar terus untuk mematuhi semua peraturan – peraturan yang telah di buat oleh pemerintah”,ucap anak juah Mayor (K) Saimah
Lebih lanjut,” Serma Dwi menyampaiakan,bahwa Virus Covid – 19 ini belum berakhir guna untuk memutus rantai penyebaran,khususnya untuk warga binaan agar mematuhi protokol kesehatan,pakai masker dan jauhi kerumunan dan cuci tangan dan kurangi untuk berpergian keluar rumah,”ujar Dwi.
Babinsa Koramil 01/ Serma Dwi memberikan semangat dalam menjalankan hidup bahwa kesehatan adalah nomor satu saat ini. Dan selalu kita berdoa kepada tuhan yang maha esa agar pandemi ini cepat selesai. Tutupnya.(pendim|sugeng)