Jayapura – Dalam upaya membantu Pemerintah untuk mencerdaskan anak Papua, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis Raider 413 Kostrad Pos Koya Koso membagikan buku tulis dan buku bacaan kepada anak-anak Kampung Koya Koso, Distrik Muara Tami Kota Jayapura.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis Raider 413 Kostrad Mayor Inf Anggun Wuriyanto S.H., M.Han dalam rilis tertulisnya di Distrik Muara Tami Kota Jayapura. Kamis (12/11).
“Kami peduli terhadap masa depan anak-anak Papua, olehnya kami juga turut berpartisipasi membantu pemerintah dalam mencerdaskan anak Papua khususnya yang berada di Kampung Koya Koso, Distrik Muara Tami dalam bentuk pembagian buku bacaan dan buku tulis,” ungkap orang nomor satu di Satuan Tugas Yonif Mekanis Rai 413 Kostrad tersebut.
Ditemui di lokasi pembagian buku tulis, selaku pimpinan tim sekaligus Komandan Pos Serka Hendri Niko menjelaskan maksud dan tujuannya dalam pemberian buku tersebut. “Kami berharap dengan jumlah buku terbatas yang kami berikan kepada anak-anak Kampung Koya Koso ini dapat bermanfaat dan digunakan sebagaimana mestinya. Untuk diketahui juga bahwa kami sering mengadakan kelas lapangan yang kami gelar juga di Pos sebagai sarana belajar apabila mereka tidak masuk sekolah, karena di masa pandemi Covid-19 ini mereka tidak masuk full dalam seminggunya,” jelas Niko.
“Dengan keterbatasan yang kami miliki, kami ingin membantu mencerdaskan anak-anak Kampung Koya Koso dan kelak kami berharap mereka sebagai tunas bangsa yang dapat mengharumkan tanah kelahirannya. Kami tulus berbuat yang terbaik untuk mereka,” tutur Niko. (Penkostrad|red)