oleh

Calon Penumpang KA Gubeng Diimbau Terapkan Protokol Kesehatan

Surabaya – Tak kenal lelah personel Koramil Tambaksari dalam memutus rantai penyebaran covid -19, salah satunya dengan melakukan patroli dikawasan stasiun kereta Api gubeng, minggu (20/09/2020).

Kali ini Koptu Khalil bersam anggota Arhanud 8 dan personel pengamanan KA Gubeng memberikan imbauan kepada calon penumpang kereta api untuk mematuhi protokol kesehatan.

Kapten Arh Aris Teguh Prakoso selaku PJS Danramil Tambaksari mengatakan,patroli yang dilakukan oleh personelnya adalah merupakan agenda rutin setiap hari.

“Selain melakukan patroli , anggota koramil juga menbantu mengecek calom penumpanh kereta dipintu masuk stasiun”,jelasnya.

“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan”,tandasnya.(pendim0831|red)

Bagikan

Baca Juga