Salatiga – Komandan Brigade Infanteri Mekanis Raider 6 Kostrad Letkol Inf Dody Triyo Hadi, S.Sos., M.Si., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XIX Brigif Mekanis Raider 6 Koorcab Divif 2 PG Kostrad melaksanakan kunjungan kerja ke Satuan Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad. Salatiga, Selasa (28/7/2020).
Tiba di Markas Yonif MR 411 Kostrad, Danbrigif Mekanis Raider 6 Kostrad Letkol Inf Dody Triyo Hadi, S.Sos., M.Si. beserta rombongan disambut langsung oleh Danyonif MR 411 Kostrad Mayor Inf Rizky Aditya, S.Sos., M.Han., dan menerima jajar kehormatan dari dinas jaga keamanan dilanjutkan dengan acara foto bersama.
Danbrigif Mekanis Raider 6 Kostrad beserta rombongan langsung menuju Hall Mayon, dilanjutkan kegiatan paparan Satuan Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad di Ruang Yudha yang disampaikan oleh Danyonif MR 411 Kostrad Mayor Inf Rizky Aditya.
Selanjutnya, Letkol Inf Dody Triyo Hadi berkeliling satuan melihat pangkalan dilanjutkan memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit Yonif MR 411 Kostrad baik yang baru pulang dari penugasan di Papua dan juga personel yang melaksanakan Korum bertempat di garasi transpoter.
Dalam arahannya, Danbrigif menyampaikan bahwa kedatangannya dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja yang pertama sekaligus memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di lingkungan Brigif Mekanis Raider 6 Kostrad yang baru saja berdinas selama 1 bulan.
“Tanamkan kebanggaan dan kecintaan sebagai prajurit Yonif MR 411 Kostrad, karena di Indonesia hanya ada tiga Batalyon Infanteri yang memiliki kemampuan Raider dan dilengkapi dengan Alutsista Tank Ranpur M113 A1,” ucapnya.
Diakhir arahannya, mantan Dandim 1307/Poso itu berpesan bagi personel Satgas yang telah selesai melaksanakan karantina mandiri dan akan cuti tugas selalu perhatikan faktor keamanan serta titip salam untuk keluarga yang ada di kampung halaman.
Di tempat terpisah, Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Brigif MR 6 Divif 2 PG Kostrad Ny. Luky Dody Triyo Hadi beserta rombongan melaksanakan peninjauan hasil keterampilan dari Ibu-Ibu Persit KCK Ranting 2 Yonif MR 411 Kostrad, kebun tanaman toga, memberikan tali asih kepada Guru TK Kartika 24 dilanjutkan memberikan pengarahan kepada pengurus Persit KCK Ranting 2 Yonif MR 411 Kostrad.
Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut Kasipers Brigif Mekanis Raider 6 Kostrad, Pasi Lid Brigif Mekanis Raider 6 Kostrad serta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XIX Brigif Mekanis Raider 6 Koorcab Divif 2 PG Kostrad. (Penkostrad)