Cilacap – Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Cilacap, Lantamal V, Koarmada II, Kolonel Laut (P) Adi Lumaksana, S. Sos., memimpin langsung jalannya Upacara Penurunan Bendera peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-74 yang di Lapangan Alun – Alun Kabupaten Cilacap kemarin petang.
Upacara tersebut dihadiri Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji beserta para pejabat Forkopimda Kabupaten Cilacap, Para Kepala Dinas Instansi baik dari Sipil, Militer maupun Kepolisian, para Veteran, serta segenap tamu Undangan lainnya.
Sedangkan untuk pasukan upacara terdiri atas segenap unsur TNI-Polri, Pegawai Dinas Instansi di lingkungan Pemda Kabupaten Cilacap, Pelajar dan Organisasi Masyarakat.
Sebelum dilaksanakan penurunan bendera, rangkaian upacara diawali dengan penampilan Display Marching Band Bahana Kulina Khodijah dari MTs VIP Queen Al Khadijah dan Marching Band dari SMK Negeri 2 Cilacap, serta obade oleh paduan suara SMK Yos Sudarso, serta pembacaan Ikrar Pelajar Indonesia oleh para pelajar terpilih.
Puncak rangkaian upacara ditandai dengan penurunan Sang Merah Putih oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka/Paskibraka serta penyerahan bendera pusaka dan duplikatnya oleh tim paskibraka kepada Irup.
Usai acara, Danlanal Cilacap menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta beserta undangan yang telah hadir dan mendukung seluruh rangkaian Upacara penurunan Bendera Merah Putih dalam rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-74 ini.
” Dengan penuh rasa bangga mengucapkan terima kasih yang sedalam dalamnya atas dedikasi, loyalitas dan kerja keras Panitis dan seluruh Peserta upacara sehingga pelaksanaan upacara dari pagi hingga sore hari ini dapat berjalan dengan aman dan lancar. (dispen lantamal V|red|noven)