Surabaya – Dalam rangka memperingati Hari Jadinya yang ke – 70 Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Laksma TNI Tedjo Sukmono, S.H., CHRMP., menggelar olah raga bersama dengan keluarga besar Lantamal V. Olahraga bersama yang diikuti segenap Parjurit, Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan pengurus Jalasenastri tersebut di gelar di lapangan Apel Mako Lantamal V, Jl. M. Nasir No. 56 Surabaya, (12/2).
Acara olahraga bersama diawali dengan apel pagi serta pembagian kupon kemudian dilanjutkan senam aerobik, yang di pandu oleh duo pesenam dari Sanggar Body Art Mastrip Surabaya. Yang mana gerakan demi gerakan diikuti dengan penuh semangat oleh seluruh personel Lantamal V.
Peringatan HUT Lantamal V ini sudah sejauh hari direncanakan namun dikarenakan padatnya acara yang tidak bisa ditinggal hingga pelaksanaannya terpaksa harus ditunda dan alhamdulilah hari ini kita dapat merayakannya bersama jelas Komandan Lantamal V saat memberikan sambutan pada peringatan Hari jadinya Lantamal V yang ke – 70 tahun 2019.
Menurut Danlantamal V peringatan ini pada hakekatnya mempunyai makna penting, disamping sebagai ungkapan rasa syukur, juga merupakan cermin dari tekad dan semangat personel Lantamal V untuk tetap melestarikan dan mengaktualisasikan nilai – nilai luhur sejarah berdirinya Lantamal V.
Lebih lanjut Menurutnya bahwa peringatan HUT Lantamal V ini, tidak hanya sekedar acara seremonial saja, melainkan bagaimana momen ini dapat dijadikan sebagai tonggak kemajuan Lantamal V untuk terus berbenah diri meningkatkan kinerja, setiap perencenaan dari masing-masing satuan harus nyata dan harus bisa dipertanggungjawabkan sesuai tugas pokok dan fungsinya (tupoksi).
Peringatan yang dilakukan secara sederhana dengan menggelar olahraga bersama dan panggung gembira ini, menurut Laksma Tedjo terasa nikmat, bukan kemewahan namun keceriaan, kebersamaan, seperti kegiatan yang tengah kita lakukan sekarang ini jumlah kehadiran militer dan PNS – nya sangat laur biasa. Untuk itu saya minta di apel-apel atau kegiatan lainnya jumlah kehadiran baik militer maupun PNS harus seperti sekarang ini, jangan dijadikan patokan ada atau tidak adanya hadiah namun kesadaran dari pribadi masing-masing person lah yang mampu mengangkat citra baik Lantamal V yang kita banggakan ini, terangnya.
Kemudian terang orang nomor satu di Lantamal V ini, kegiatan olah raga bersama ini selain untuk memeperingati hari jadinya Lantamal V juga bisa dijadikan sebagai sarana untuk kebugaran dan sekaligus sebagai sarana refressing bagi personel, dengan demikian harapannya kedepan anggota bisa lebih fress lagi dihadapkan dengan tugas – tugas kedepannya yang makin kompleks, tandas Danlantamal V.
Dalam kegiatan tersebut segenap prajurit dan PNS Lantmala V berbaur jadi satu dalam suasana santai dan penuh keakraban sambil menikmati hidangan yang telah disediakan oleh panitia dengan diiringi alunan musik dari Max and friends electone.
Tidak perlu menunggu waktu lama acara pokokpun dimulai, ditandai dengan Ny. Yoeliana Tedjo Sukmono selaku Ketua Jalasenastri Korcab V DJA II berkenan menekan tombol sirine (Wahana Bunga WK Terbuka) Dilanjutkan pemotongan tumpeng oleh Komandan Lantamal V untuk diserahkan kepada Kld Johan (Tamtama Termuda di Denma Lantamal V), usai pemotongan tumpeng dilanjutkan foto bersama Danlantamal V beserta Wadan Lantamal V, Para Asisten Danlantamal V, para Kasatker Lantamal V, Ketua Jalasenasti Korcab V DJA II dan seluruh Staf pengurus Jalasenastri Korcab V DJA II, didepan panggung hiburan.
Tiba saatnya yang ditunggu-tunggu oleh seluruh peserta olah raga bersama yakni Pengundian door prize berupa mesin cuci 14 unit yang disampaikan oleh Aspotmar diselingi hiburan Band Lantamal V, kemudian penyerahan kulkas 9 unit oleh Aspers, selanjutnya pemberian doorprize TV 32” 12 Unit oleh Asintel dan Asrena Danlantamal V, pemberian door prize 38 sepeda gunung oleh Wadan Lantamal V, Asops, Kafasharkan selaku Ketua Panitia dan Kakuwil selalku Wakil Ketua.
Sebelum pengundian door prize didahului penyerahan piagam kepada pemenang Lomba kebersihan, memasak, menembak, dan Lantamal V Idol oleh Danlantamal V.
Puncaknya adalah pengundian Grand prize berupa 4 unit sepeda motor yang diberikan langsung oleh orang nomor satu di jajaran dilantamal V ini.
Peltu EDE Sigit Usmantoro dari Bengkel Fasharkan, Serma Nav Eko Wahyu Widodo dari Disyahal, Kapten Marinir Wiyono Yohanmarlan V dan PNS Zulawati dari Rumkital Dr. Oepomo, keempat orang ini adalah yang ketiban rejeki nomplok di Ulang Tahun – nya Lantamal V yang ke 70 mereka berhak membawa pulang masing-masing satu unit Sepeda Motor.
Selain hadiah – hadiah tersebut masih banyak hadiah hiburan lainnya seperti Blender, Dispenser, Kompor Gas, Magic com, kipas angin, dan strika yang pemberian hadiahnya akan diumumkan langsung oleh panitia dan tercatat dipapan hadiah.
Selain pelaksanaan puncak peringatan hari ini, telah dilakukan sebelumnya Pemberian Tali Asih ke Panti Asuhan R. Mulyadi Sidoarjo, kunjungan sosial ke prajurit dan keluarga yang sakit, Lomba kebersihan antar Satker di jajaran Lantamal V, Lomba Memasak, Lomba Menembak, serta Lomba Lantamal V Idol.
Tampak hadir Wadan Lantamal V Kolonel Marinir Jasiman Purba, S.E., Ketua Jalasenastri Korcab V DJA II Ny. Yoeliana Tedjo Sukmono beserta staf Jalasenastri Korcab V DJA II, para Asisten Danlantamal V, para Kasatker Lantamal V, seluruh Perwira di jajaran Lantamal V, serta segenap Prajurit dan PNS Lantamal.(dispenlantamal V|red)