oleh

DANLANTAMAL XII PONTIANAK PIMPIN UPACARA PEMBERANGKATAN KONTINGEN PELANTARA 9/2019 PRAMUKA SAKA BAHARI KALIMANTAN BARAT

Pontianak – Komandan Lantamal XII Pontianak Laksamana Pertama TNI Gregorius Agung W.D., M.Tr (Han)  memimpin Upacara Pemberangkatan Kontingen Pelayaran Lingkar Nusantara (Pelantara) 9/2019 Pramuka Saka Bahari Kalimantan Barat bertempat di Lapangan Apel Mako Lantamal XII Pontianak Jalan Komodor Yos Sudarso N0.1 Pontianak Kalimantan Barat, Kamis (29/8/2019).

     Pelayaran Lingkar Nusantara (Pelantara) adalah pelayaran dengan menggunakan Kapal Perang KRI (Kapal Republik Indonesia) yang berjenis LPD (Landing Platform Dock) yang dilaksanakan setahun sekali oleh pengurus Pramuka Saka Bahari Tingkat Nasional bekerjasama dengan kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Kementrian Pemuda Olahraga, Kementrian Perekonomian dan Kesehatan Rakyat dan Dinas Potensi Maritim TNI Angkatan Laut (Dispotmar) dengan tempat tujuan berpindah-pindah.

Kontingen Pelantara Kalbar akan berkumpul di Jakarta bersama dengan kontingen Pelantara dari Provinsi lain dan akan diberangkatkan secara bersama sama dengan KRI menuju tempat kegiatan yaitu di Kabupaten Nias Selatan yang dipilih menjadi tuan rumah sekaligus menjadi tempat pembukaan Sail Nias. Potensi wisata disana menjadi  alasan utama terpilihnya Nias Selatan.

Kontingen Pelantara 9/2019 Pramuka Saka Bahari Binaan Lantamal XII Pontianak yang diberangatkan sebanyak 17 siswa terdiri dari 10 putra dan 7 putri dari berbagai macam sekolah di Kalimantan Barat. Pemberangkatan anggota Kontingen Kalbar tersebut didampingi oleh Serda Bah Mahmud dan Serda SAA M.Zaenal sebagai Piminan Kontingen Daerah (Pinkonda) Kalbar. Para pendamping dan Pinkonda tersebut berasal dari anggota Lantamal XII Pontianak dan akan megikuti kontingen pelantara Kalbar sampai dengan selesai.

Pelayaran Lingkar Nusantara (Pelantara) 9/2019 Pramuka Saka Bahari yang akan berlangsung dari tanggal 2 s.d 22 September 2019 ini bertujuan untuk melaksanakan pelayaran dengan menyinggahi dan memperkenalkan pulau-pulau terdepan di wilayah NKRI, mengenalkan kehidupan masyarakat yang beraneka ragam baik budaya dan kehidupan sosialnya, meningkatkan kecintaan generasi muda dan memberikan pemahaman tentang pentingnya pengamanan pulau terluar bagi keutuhan NKRI dan menanamkan semangat cinta tanah air dalam bingkai NKRI.

Diharapkan dengan para siswa mengikuti Pelantara tersebut akan tumbuh dalam jiwanya kesadaran bela Negara, cinta tanah air, dan cinta bahari selain itu diharapkan para siswa juga memahami tentang pengamanan wilayah perbatasan laut, ALKI I dan pulau terdepan, memahami tentang tradisi kehidupan TNI Angkatan Laut dan tradisi daerah, memahami tentang potensi nasional maritime dan terselenggarannya kegiatan perkemahan lingkar nusantara sebagai lahan bakti bagi aktifitas kesakabaharian

Selama kegiatan pelantara dilaksanakan berbagai macam kegiatan antara lain pembekalan/ceramah, pembinaan mental dan disiplin, pengenalan kehidupan di kapal perang, kegiatan kepramukaan dan kesakabaharian, dinamika kelompok, mandi khatulistiwa, tabur bunga, pentas seni dan budaya, giat prestasi dan pencapaian tanda kecakapan khusus.

Pramuka Saka Bahari juga melaksanakan perkemahan pesisir yang akan diisi dengan berbagai macam perlombaan antara lain lomba tenda terapung, pluit TNI AL, yel-yel, bongkar pasang alat selam, renang survival, tari kreasi semaphore, bangunan pasir, sar perahu karet, dayung kano dan lomba pengolahan hasil laut.

Dalam sambutanya Danlantamal XII Pontianak menyampaikan bahwa hakekat pelayaran lingkar nusantara adalah upaya melaksanakan pembinaan terhadap generasi muda khususnya Pramuka Saka Bahari melalui kegiatan pelayaran menggunakan kapal perang, menyinggahi kota-kota dan pesisir dan pulau-pulau terpencil. Perkemahan pesisir yang dilaksanakan adalah dalam rangka membangun karakter kebangsaan dan memberikan pemahaman wawasan kemaritiman sebagai perisai dalam menghadapi pesatnya perkembangan zaman.

Turut hadir dalam Upacara pemberangkatan kontingen pelantara wadan, Para pejabat utama, para kadis dan kasatker, perwakilan dari pelindo Bpk. Agus surya dan perwakilan dari SMKN 9 Bpk. Purwa. (dispen lantamal XII|red|noven)

Bagikan

Baca Juga