oleh

DANPOS TNI AL PALOH KABUPATEN SAMBAS MEMERIKSA ALAT KESELAMATAN KAPAL/NELAYAN TRANSPORTASI MASYARAKAT

PB|Pontianak – Pos TNI AL (Posal) Paloh Lantamal XII Pontianak melaksanakan pemeriksaan alat keselamatan kapal/nelayan  transportasi masyarakat di Kecamatan Paloh kabupaten Sambas (09/04/18).

Masyarakat  yang berada di kecamatan paloh sangat memerlukan transportasi perahu/ kapal nelayan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan pentingnya transportasi sungai sehari hari untuk menyebrang dari pelabuhan merbau menuju ke sungai tengah.

masyarakat setempat sangat di untungkan dengan adanya perahu nelayan dengan rute merbau ke sungai tengah yang sehari-harinya sebagai sarana trasnportasi masyarakat, setempat menuju ke sungai tengah, bila di lalui jalur darat akan menempuh waktu yg cukup lama.

Pemeriksaan kapal/perahu nelayan tidak semata hanya tertuju pada alat tangkap saja melainkan pemeriksaan pada alat keselamatan/alat pelampung(life jaket), kotak P3K, alat komuniksi/pesawat radio, jumlah muatan penumpang sesuai kapasitas GT kapal dan menghitung jumlah ABK kapal.

Tujuan dilaksanakannya pemeriksaan kapal di dermaga merbau Kecamatan Paloh agar para nahkoda atau pemilik kapal meneliti kembali perlengkapan kapal yang harus di bawa jika masih ditemukan kekurangan perlengkapan kapal maka para nahkoda atau pemilik kapal masih bisa melengkapi dan memperbaiki kekurangannya sebelum berangkat.

Dalam pelaksanaannya Danpos TNI AL Paloh Letda Laut (KH)  Romadhon, berupaya dengan cara Pendekatan dan komunikasi sosial / kontak person dengan masyarakat nelayan secara langsung dengan memberikan pembinaan, menyampaikan pesan dan informasi kepada nahkoda kapal nelayan agar dalam melayani transportas jalur sungai kepada masyarakat setempat memenuhi standart transportasi keamanan penumpang sehingga pengguna transportasi merasa nyaman.(Dispenlantamal XII|red)

Bagikan

Baca Juga