PB|Pekalongan – Ini yang dilakukan Danramil 15/Doro Kodim 0710/Pekalongan, Kapten Inf. Wakidun menjelang digelarnya TMMD Reguler ke-98 Kodim Pekalongan di Desa Rogoselo, Kecamatan Doro, Kabupaten Pekalongan. Adapun pelaksanaan TMMD itu sendiri direncanakan akan dimulai pada awal April 2017 nanti.
‘’Kami selaku pemangku wilayah yang paling terdekat dengan desa sasaran TMMD, tentu beban dan tanggungjawab kami lebih ekstra. Begitu sudah ada ketentuan bahwa Desa Rogoselo dijadikan desa sasaran, kami langsung turun ke warga masyarakat,’’ tandas Danramil Kapten Ind. Wakidun.
Langkah pertama yang dilakukan jajaran Danramil Doro, adalah mensosialisasikan kepada warga tentang kegiatan TMMD tersebut. Hal itu dimaksudkan agar warga masyarakat paham betul tentang hakekat dari TMMD itu sendiri. Dimana salah satunya adalah untuk menumbhkan budaya gotong royong di tengah-tengah masyarakat yang belakangan ini dirasa sudah mulai mengendur.
Sekaligus, lanjut Danramil Doro, saat TMMD sudah digelar nanti, peran dari masyarakat baik di kegiatan fisik maupun non fisik yang diutamakan. Sehingga antara TNI dan warga bisa menyatu, bahu membahu memikirkan dan mencari solusi pembangunan yang ada di desa sasaran. ‘’Alhamdulillah warga Rogoselo mengamini dan memahamai hakekat dari TMMD. Mudah-mudahan semuanya nanti berjalan sesuai dengan rencana,’’ beber Kapten Inf. Wakidun. (pendim 0710|red)