
Dalam Kesempatan tersebut Danramil mengatakan, ” Tujuan diberikannya materi Bela Negara (PPBN) tersebut kepada siswa – siswi baru adalah agar para siswa-siswi memahami dan mengerti tentang apa itu Bela Negara, sehingga mereka akan timbul tekad untuk Mencintai Tanah Air, Bangsa dan Negara Indonesia, Berpegang Teguh Persatuan dan Kesatuan serta utamakan kepentingan umum di atas kepentingan Pribadi ataupun Golongan. Pancasila sebagai Falsafah Idiologi dan Dasar negara Indonesia. Serta guna meningkatkan kedisiplinan, menjaga keamanan dan keyamanan di lingkungan sekolah dan Masyarakat “.

Membentuk patriot bangsa yang setia, berbakti, dan menjunjung tinggi nilai luhur bangsa serta tetap menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kita adalah generasi penerus bangsa, kalau bukan kita siapa lagi.
Masa depan Indonesia ada dipundak kalian.” Jelas Danramil 13 Majenang.(pen/red)