
Dalam amanat Pangarmatim yang dibacakan Kasarmatim menyampaikan, Upacara penutupan ini merupakan simbolisasi formal berakhirnya seluruh rangkaian kegiatan latihan Geladi Waskita Dharma Pasis Dikreg XLIII Sesko TNI TA.2016. 

Lanjut Pangarmatim mengatakan bahwa latihan ini, merupakan cerminan dari hasil pemahaman para Pasis terhadap berbagai kemungkinan terburuk dari kondisi nyata yang akan dihadapi jajaran Koarmatim, serta merumuskan rencana tindakan kontijensi sebagai solusi untuk mengatasinya. Kegiatan ini selain akan sangat bermanfaat bagi jajaran TNI AL atau Koarmatim juga sebagai bahan masukan yang sangat berguna bagi para pasis dalam menambah pengetahuan dan wawasan, sehingga akan dapat bermanfaat terkait dengan pelaksanaan latihan. Pangarmatim berharap kepada seluruh Pasis agar pada tahap penyusunan laporan latihan, dapat dikemukakan hal-hal yang ditemui dalam latihan secara objektif, disertai analisa yang rasional sehingga dapat dirumuskan sebagai saran yang konkrit bagi peningkatan pembinaan selanjutnya. Dari hasil yg diperoleh, maka segera ditindaklanjuti dan kekurangan yang ada segera diupayakan solusinya.
Hadir dalam acara tersebut, Dankorsis Sesko TNI Laksma TNI Antongan Simatupang, para pejabat Utama Koarmatim, dan para Komandan Satuan jajaran Koarmatim.(dispenarmatim/ivan/red)