oleh

HARAPAN BIDAN DESA, ADA PENYULUHAN KESEHATAN PADA PROGRAM TMMD REGULER KE-97

harapan-bidan-desa-ada-penyuluhan-kesehatan-pada-program-tmmd-reguler-ke-97PB | Cilacap – Saat Tim Pendim 0703/Cilacap mendatangi Dusun Pitulasi untuk meliput pembangunan saluran irigasi yang merupakan salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ke-97, secara tidak sengaja bertemu dengan Sri Juwita. Dirinya adalah seorang Bidan Desa yang bertugas di Dusun Pitulasi. Jumat(9/9)

Dari Sri Juwita diperoleh Informasi bahwa di Desa Mekarsari terdapat 2 Poliklinik Kesehatan Desa (PKD) salah satunya yang ada di Dusun Pitulasi. Untuk kasus kesehatan khususnya Dusun Pitulasi tidak terlalu tinggi. Untuk kasus kematian ibu melahirkan tidak ada, HIV tidak ada, hanya ada satu kasus kesehatan yang menonjol yaitu Gizi buruk.” ungkapnya
Sementara untuk kegiatan Posyandu masih bertempat di rumah warga.

Menurut Sri Juwita, faktor yang mempengaruhi tingkat kesadaran warga tentang kesehatan selain faktor ekonomi juga karena minimnya sarana penyehatan lingkungan serta kebiasaan buruk warga yang suka BAB di sungai atau di kolam karena kurangnya warga yang memiliki jamban.
Harapannya, program TMMD nanti salah satunya ada penyuluhan kesehatan karena menurutnya, tingkat kesadaran masyarakat Desa Mekarsari tentang arti pentingnya kesehatan masih sangat rendah.
(Pendim/0703/red)

Bagikan

Baca Juga