oleh

Hasil Karya TNI dan Warga, Rabat Beton Sudah Mulai Dimanfaatkan

PB|Banjarnegara – Keberadaan jalan rabat beton yang sedang dibangun TNI dan segenap komponen warga di wilayah Kecamatan Pandanarum mulai dinikmati warga. Jalan sepanjang sekitar 1,1 kilometer yang dibeton itu sudah digunakan untuk berbagai macam keperluan.

Bukan hanya warga setempat saja, warga Desa Pasegeran, namun juga masyarakat dari berbagai lapisan sudah menggunakan jalan tersebut pada bagian sudah keras dan kering. Minggu (22/7/18).

Jalan itu sekarang digunakan untuk berbagai akses, mulai pertanian, perekonomian maupun pendidikan. Sebelum dibangun, kondisinya memprihatinkan. Saat hujan mengguyur, permukaan jalan menjadi berlumpur, licin dan sulit dilalui dengan tanjakan terjal khas pegunungan.

Tuminah (41) petani Dusun Karanggondang Rt. 3 Rw. 4 Desa Pasegeran Kecamatan Pandanarum, mengaku bangga dengan bantuan dari TNI dan pemerintah. Ditambah lagi keramahan para TNI yang salah satunya adalah Sertu Tutur, anggota Satgas TMMD dari Kodim 0704 Banjarnegara. Dia diboncengkan Tutur menyusuri jalan tol ala Pasegeran sepulang mengantarkan snack untuk para pekerja di pekerjaan rabat beton TMMD.

Kini kondisi jalan menuju Desa Pasegeran sudah dapat dilintasi menggunakan sepeda motor, untuk mobil sementara tidak diperkenankan melewatinya sampai pekerjaan benar-benar selesai dan jalan 100 persen layak pakai. Ini untuk menghindarkan dari keretakan beton.

Meskipun pekerjaan fisik TMMD belum selesai, akan tetapi beberapa sasaran fisiknya sudah dapat dirasakan oleh warga. Mulai dari jalan tersebut, Pos Kamling yang tinggal coating dan 9 rehab Rutilahu warga yang progresnya sudah mencapai 93 % dan mulai ditempati pemiliknya. (pendim0704|red|noven)

Bagikan

Baca Juga