oleh

HUT Ke 78 TNI AU, Kadislitbangau Bacakan Amanat Panglima TNI

Bandung – Personel TNI Angkatan Udara untuk mengedepankan faktor humanis dalam membantu kesulitan masyarakat melalui program dan kegiatan kemanusiaan.

Hal tersebut sebagai ajakan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., pada Upacara HUT Ke-78 TNI AU yang dibacakan oleh Kadislitbangau Marsma TNI Tjatur Pudji Handojo, S.E., yang berlangsung di Lapangan Upacara Depohar 10, Lanud Husein Sastranegara, Bandung. Senin (22/04/2024).

Panglima TNI menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh prajurit TNI Angkatan Udara atas profesionalitas, dedikasi, dan militansinya dalam menjalankan tugas, khususnya dalam misi bantuan kemanusiaan ke Palestina.

Panglima TNI juga mengungkapkan kebanggaannya atas keberhasilan partisipasi TNI dalam misi bantuan tersebut, yang menunjukkan kemampuan TNI dalam berinteroperabilitas dengan militer negara lain dan diplomasi kemanusiaan Indonesia di tingkat internasional.

Panglima TNI menyoroti kondisi geopolitik saat ini, terutama di Timur Tengah dan Laut China Selatan, yang dapat memberikan dampak pada Indonesia. Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya TNI Angkatan Udara untuk bersikap adaptif terhadap perkembangan lingkungan strategis, termasuk dalam pengembangan teknologi.

Dalam upaya meningkatkan kemampuan alutsista, Panglima TNI mengumumkan bahwa TNI Angkatan Udara telah mengakuisisi sejumlah alutsista modern, seperti pesawat tempur Rafale dan pesawat angkut C-130 J Super Hercules. Peningkatan ini akan membuat TNI Angkatan Udara lebih unggul dan dihormati di kawasan, tambahnya.

Panglima TNI memberikan beberapa penekanan pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 TNI Angkatan Udara, termasuk bekerja dengan niat ibadah, loyal, tulus, dan ikhlas, serta mengutamakan kesiapan operasi, inovasi, sinergisitas, dan soliditas dengan Polri serta Kementerian/Lembaga lainnya.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Wadan Seskoau Marsma TNI Tahyodi, S.A.P., Irkopasgat Marsma TNI Elia Adriyanto, Kakordos Seskoau Marsma TNI I Made Hartawan, S.I.P., M.M., M.Han., serta sejumlah pejabat TNI AU Bakorda Bandung, Kejari, Kajati, Kapolresta, perwira, bintara, tamtama serta PNS TNI AU. (Red/Arif)

Bagikan

Baca Juga