oleh

HUT TNI Ke-71 di Makodam V/Brawjiaya Diwarnai Drama Kolosal

  dsc_2101PB | Surabaya – HUT Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-71, tahun 2016 yang digelar di Makodam V/Brawijaya, 5 Oktober 2016 pagi, berhasil memancing antusias seluruh masyarakat untuk ikut serta meramaikan kegiatan tersebut.

Kegiatan itu bertambah meriah dengan adanya drama kolosal mengenai perjuangan Bung Tomo yang ditampilkan oleh ratusan pelajar dan disutradarai oleh Dewan Kesenian Jawa Timur, Taufik Monyong.dsc_2096Sementara itu, dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan oleh Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI I Made Sukadana mengatakan, saat ini, HUT TNI memang tidak digelar secara terpusat. Akan tetapi, Panglima TNI menghimbau seluruh Kodam untuk mengadakan sekaligus memeriahkan HUT TNI tahun ini di setiap wilayahnya. “Semoga acara pada saat ini tidak mengurangi makna dan kemeriahan peringatan itu sendiri,” kata Pangdam.dsc_2093Selain itu, lanjut amanat Panglima yang dibacakan oleh Pangdam V/Brawijaya, penyelenggaraan HUT TNI pada hakekatnya merupakan suatu bentuk laporan pertanggungjawaban antara TNI kepada Rakyat atas pembangunan kekuatan TNI yang telah dilaksanakan. “maka dari itu, HUT TNI kali in mengambil tema Bersama Rakyat, TNI Kuat, Hebat, Profesional, Siap Mewujudkan Indonesia yang berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian,” jelasnya.

Diakhir amanatnya, Panglima TNI berharap agar seluruh prajurit TNI selalu dalam lindungan Tuhan selama menjalankan tugas dan mengabdi kepada masyarakat. “Semoga kita semua selalu dalam lindungan Tuhan, kita akan berikan pengabdian penuh kepada bangsa, negara dan masyarakat,”imbuhnya.(pendam5/red)

Bagikan

Baca Juga