oleh

KADISKOMLEKARMATIM TUTUP LATIHAN PERNIKA TNI AL TW.II 2017

PB|Surabaya – Latihan Peperangan Elektronika (Pernika) TNI AL TW. II Tahun 2017 Koarmatim secara resmi ditutup oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Elektronika Koarmatim (Kadiskomlekarmatim) Kolonel Laut (E) Sukarnoto, S.T.,M.Sc., bertempat di Ruang serbaguna Diskomlekarmatim, Ujung Surabaya, Jum’at, (19/05/2017). Sebelum acara penutupan dilaksankan kaji ulang yang disampaikan oleh Kasubdispernika Diskomlekarmatim Letkol Laut (E) Zulkifli Latihan. Pernika TNI AL Tahun 2017 yang dilaksanakan mulai tanggal 15-19 Mei oleh Koarmatim, diikuti oleh 140 peserta dari perwakilan unsur-unsur KRI dan unsur Lantamal wilayah Timur.

Sasaran yang diharapkan dalam latihan Pernika Koarmatim pada TW II tahun 2017 ini adalah, agar tercapaianya pengetahuan dan ketrampilan personil pengawak peralatan pernika dalam tugas operasi, tingkat pengetahuan dan ketrampilan personil dalam melaksanakan tugas dan terevaluasi buku-buku petunjuk tentang pernika dilingkungan TNI AL sesuai situasi perkembangan di lapangan.

Dalam sambutannya Kadiskomlek Koarmatim menyampaikan bahwa,  latihan Pernika TNI AL TW II Tahun 2017 Koarmatim merupakan program latihan yang telah direncanakan Koarmatim dengan tujuan untuk neningkatkan kemampuan personel pengawak peralatan pernika baik taktis maupun strategis dalam rangka mendukung tugas pokok Koarmatim.

Dengan selesainya latihan ini Kadiskomlek Koarmatim berharap hasil latihan dapat di aplikasikan di lapangan dimanapun bertugas, serta dapat dievaluasi dan dijadikan masukan kepada pimpinan untuk kesempurnaan latihan maupun kesiapan operasi selanjutnya. Hadir pada acara penutupan diantaranya, para Perwira Diskomlekarmatim, Perwira Kolatarmatim serta seluruh peserta latihan Pernika TW. II tahun 2017.(dispenarmatim|ivan|red)

Bagikan

Baca Juga