oleh

KEBUT PEMBANGUNAN JALAN PENGHUBUNG DALAM PROGRAM PRA TMMD, PIHAK DESA DURENOMBO KERAHKAN WARGA

Batang – Masyarakat Desa Durenomno Kecamatan Subah Kabupaten Batang, kebut penataan batu dan perapian jalan makadam, untuk segera dilakukan pengaspalan dalam Program Pra Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-103.  Pembangunan jalan makadam pada kegiatan Pra TMMD terbilang lancar sesuai arahan, guna mengejar target penyelesaian, personel yang ada baik warga maupun anggota TNI diarahkan menata batu dan sebagian memecah batu.

Pelda Sujono yang ada di lokasi menerangkan, pihakmya salut atas semangat warga Desa Durenombo, dan optimis diakhir TMMD semua kegiatan fisik rampung 100 persen.  “Pembangunan jalan makadam sepanjang 2.359 meter dengan lebar 3 meter yang menghubungkan Dukuh Dorenombo menuju Dukuh Dorensari sudah mencapai 60 persen,” katanya, Kamis (11/10/2018).

Terpisah Kadus Dorenombo Fahrudin,  menyambut untuk membantu pembangunan yang dilakukan jajaran Kodim 0736 Batang, pihaknya akan terus mengerahkan warga secara maksimal.  “Kami sudah menjadwal setiap RT secara bergiliran untuk ikut gotong royong bersama-sama TNI dalam Pra TMMD Reguler ke-103 ini hingga selesai,” timpalnya.(kodim batang|red|noven)

Bagikan

Baca Juga