oleh

KODIM 0733-BS/SEMARANG GELAR PANEN RAYA DEMPLOT PADI

kodim-0733-bssemarang-gelar-panen-raya-demplot-padi-2 PB | Semarang – Guna mendukung serta mewujudkan ketahanan pangan nasional, Dandim 0733-BS/Semarang Kolonel Kav Puji Setiono bersama dengan Danramil 01 s.d 14 dan petugas PPL serta para petani menggelar panen raya demplot padi sistem kepras, rawat dan tunas(ratun) di lahan sawah milik Bp Kasmun anggota Poktan “Sidoro” Kelurahan Jabungan Kecamatan Banyumanik Kota Semarang, Jum’at(23/09/2016).

Kegiatan panen padi ini merupakan bentuk dukungan Kodim 0733-BS/Semarang beserta koramil jajarannya dalam mendukung program swasembada pangan nasional.
Padi yang ditanam di lahan seluas 3000 meter tersebut merupakan padi dengan jenis varietas Cidenok dengan hasil ubinan panen Gabah Kering Panen(GKP) kurang lebih 9,784 ton/ha dan Gabah Kering Giling(GKG) kurang lebih 8,12 ton/ha, dengan standart Kota Semarang 5 ton/ha dan standart padi varietas cidenok 6 ton/ha.kodim-0733-bssemarang-gelar-panen-raya-demplot-padi-3

Kolonel Kav Puji Setiono mengatakan “ Bahwa panen padi kali ini mengalami peningkatan serta akan terus berkelanjutan dan Kami akan selalu siap mendampingi para petani, dengan cara mengoptimalkan peran para Babinsa untuk selalu berkoordinasi dengan pihak terkait serta pihak manapun demi suksesnya program ketahanan pangan di wilayahnya,” tegasnya. Ini merupakan kerja keras dari para petani binaan Kodim 0733-BS/Semarang dan para Babinsa di lapangan.
Dalam membantu petani, Kodim 0733-BS/Semarang beserta Koramil jajarannya tidak pada saat panen saja namun pihaknya membantu sejak mulai pembibitan hingga panen juga ikut mengawasi bersama petugas PPL dan gabungan kelompok tani.kodim-0733-bssemarang-gelar-panen-raya-demplot-padi-6Selain itu juga memberikan sosialisasi pada petani tentang pertanian yang baik serta memberikan penjelasan pasca panen, sehingga usai panen para petani bisa memahami apa yang harus di lakukan dan dipersiapkan guna menghadapi musim tanam. (Pendim 0733-BS/Semarang/red)

Bagikan

Baca Juga