oleh

Komandan Lanal Denpasar Sambut Wapres RI pada Kunker di Bali

Bali – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal ) Denpasar, Lantamal V, Koarmada II, Kolonel Laut (P) Henricus Prihantoko turut menyambut kedatangan Wakil Presiden R.I H. Muhammad Jusuf Kalla beserta  rombongan di Bandara Ngurah Rai kemarin.

 Tiba dengan pesawat Kepresidenan BAe-RJ 85, Wapres RI dijadwalkan menghadiri acara Peresmian Pembukaan The 3 rd World Parliamentary Forum On Sustainable  yang digelar di The Patra Bali Hotel, Jl. Ir. H. Juanda Kuta, Bali.

Turut hadir dalam penyambutan Wapres RI antara lain  Gubernur  Bali Wayan Koster, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, Kapolda Bali Irjen Pol. Petrus R. Golose, Danrem 163/WSA Kolonel Arh. AM. Suharyadi, Danlanud Ngurah Rai Kolonel Pnb. Wibowo Cahyono Soekadi.

Pertemuan pejabat Internasional dalam rangkaian kegiatan “The 3rd World Parliamentary Forum on Sustainable Development” mulai digelar, Rabu (4/9) yang dihadiri sebanyak 139 peserta dari 28 negara.

Dalam pertemuan yang diikuti para pimpinan parlemen dunia itu dibuka Ketua DPR RI Bambang Soesatyo, dengan mengusung tema “Combating Inequality Through Social and Financial Inclusion”.

Selesai pelaksanaan pembukaan sidang  “The 3rd World Parliamentary Forum on Sustainable Development” pada pukul 10.47 Wita Wapres bertolak kembali ke Jakarta. (dispen lantama V|red|noven)

Bagikan

Baca Juga