Surabaya – Babinsa Kelurahan mojo Koramil 0831/03 Gubeng Serda Sumanto.melaksanakan pemantauan wilayah serta menghimbau menerapakan Protokol kesehatan dan tetap menjaga jarak agar terhindar dari wabah Covid – 19.Sabtu (26/21).
Keakraban tercermin saat dirinya melaksanakan Komsos dengan salah satu warga,bapak Sutrisno (43) seraya menemani dalam berkomsos di daerah kelurahan Mojo.
Serda Sumanto juga menegaskan bahwa salah wujud keberhasilan seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) adalah kedekatan dan keakraban dalam menjalin silaturahmi, selain itu juga Babinsa harus selalu ada ditengah-tengah warganya dalam menyelesaikan berbagai macam permasalahan yang terjadi diwilayah.
Salah satu tugas pokok Babinsa adalah membina diwilayah teritorial dihadapkan dengan berbagai macam persoalan namun apabila kita sudah manunggal dengan warga, permasalahan apapun akan dapat segera terselesaikan,”tuturnya.
Selain bisa dekat dengan warga dan berkomunikasi yang baik sehingga akan mendapatkan berbagai informasi dan perkembangan situasi yang ada, demikian juga halnya, kegiatan ini untuk mempererat tali silaturahim dan kerja sama yang baik dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta terwujudnya Kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Apalagi di musim pademi ini kita harus bisa berkerja sama antara Aparatur pemerintah dan masyarakat dalam menanggulangi wabah Covid – 19 yang sekarang belum selesai,”cetus Sumanto.(pendim0831|sugeng)