oleh

LANTAMAL VIII LOMBA TUMPENG SAMBUT HUT DHARMA PERTIWI KE-53

PB|Manado Dalam rangka HUT Dharma Pertiwi ke-53 Ketua Korcab VIII Daerah Jalasenastri Armada Timur Ny. Yuni Suselo didampingi Wakil Ketua Korcab VIII Ny. Sri Eddy Setiawan dan pengurus Korcab VIII menghadiri rangkaian kegiatan yang dilaksanakan Lomba Stand Bazar, Lomba Menghias Tumpeng dan Lomba Bola Volly bertempat di Markas Kodam XIII/Merdeka Manado. Kegiatan ini diikuti oleh ibu-ibu Persit, Ibu-Ibu Jalasenastri, Ibu-ibu PIA Ardhiya Garini, dan Ibu-ibu IKKT, Kamis (20/04/2017).

Turut hadir dalam kegiatan ini Panglima Kodam XIII/Merdeka Mayor Jenderal TNI Ganip Warsito, Komandan Lantamal VIII Laksamana Pertama TNI Suselo, Kasdam XIII/Merdeka, para Pejabat Teras Kodam XIII/Merdeka, Danrem 131/Santiago, Danlanudsri, Para Asisten Danlantamal VIII, Kabalag TNI AD, Prajurit dan ASN Lantamal VIII.

Adapun pemenang Lomba Stand Bazar : Juara I No. 06 Kikav Kaveleri, Juara II No. 04 Stand Denzipur, Juara III No. 03 Stand Bataliyon 712, Juara IV No. 08 Korcaprem 131/Stg. Pemenang Lomba Tumpeng : Juara I Jalasenastri, Juara II Persit Kartika Chandra Kirana, Juara III PIA Ardhiya Garini, Juara IV IKKT. Pemenang Lomba Bola Volly : Juara I Persit Kartika Chandra Kirana, Juara II IKKT, Juara III PIA Ardhiya Garini, Juara IV Jalasenastri. Untuk penyerahan hadiah lomba akan diberikan pada acara puncak syukuran HUT ke-53 Dharma Pertiwi.

Menurut Ny. Yuni Suselo, HUT ke-53 Dharma Pertiwi tahun ini lebih pada meningkatkan semangat kebersamaan dan kekeluargaan, sehingga tekad ikut serta mewujudkan kesejahteraan dan keselarasan untuk keluarga prajurit TNI akan tercapai dari kegiatan bazar, sedangkan untuk lomba bola volly mencerminkan kekompakan dan sportifitas segenap keluarga besar Dharma Pertiwi, untuk senantiasa bekerjasama membangun kebersamaan dan kekeluargaan secara ikhlas yang diwujudkan melalui kegiatan di bidang sosial,  kemajuan pendidikan dan peningkatan kesejahteraan keluarga Prajurit TNI maupun lingkungannya.(dispenlantamal VIII|red)

Bagikan

Baca Juga