oleh

Mantap, Sepuluh Perwira Lantamal V Terima Anugerah Kenaikan Pangkat

Surabaya – Sebanyak 10 orang perwira Pangkalan Utama TNI AL V (Lantanal V) mendapatkan anugerah kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dikala waktu 1 Oktober 2019 ini. Laporan kenaikan pangkat ini diterima Komandan Lantamal V Laksama Pertama TNI Tedjo Sukmono,  S. H. ,CHRMP, di Mako Lantanal V,  Surabaya, Selasa (1/10).

Dari 10 orang perwira tersebut,  tiga orang diantaranya naik pangkat dari Mayor ke Letnan Kolonel, empat orang dari Kapten ke Mayor, dua orang dari Lettu ke Kapten dan satu orang dari Letda ke Lettu.

Komandan Lantamal V mengatakan, kenaikan pangkat pada hakekatnya merupakan wujud pengakuan, kepercayaan dan penghargaan atas dedikasi, loyalitas dan prestasi prajurit selama yang bersangkutan melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang dibebankan oleh negara kepadanya maka diberikan keniakan pangkat.

Menurutnya,  dengan kenaikan pangkat ini  para perwira dituntut untuk dapat lebih memahami tugas dan tanggung jawab sesuai dengan strata kepangkatan yang di sandang dan menjadi teladan terhadap anggotanya.

“Saya atas nama pribadi dan keluarga serta atas nama keluarga besar Lantamal V mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat ini, semoga hak ini semakin memacu semangat dan pengabdian pada bangsa dan negara,” terangnya.

Acara ini lanjut Tedjo -sapaan akrab Danlantamal V ini- memiliki makna yang penting, tidak saja bagi personel yang naik pangkat, akan tetapi juga bagi organisasi TNI AL  secara keseluruhan termasuk kebangaan bagi keluarga dan perlu di syukuri.

Namun Ia juga mengingatkan, bahwa seiring dengan kenaikan pangkat ini tuntutan tugas dan tanggung jawab akan akan semakin besar dan memerlukan peningkatan kinerja yang profesional serta loyalitas dan dedikasi yang tinggi. (dispen koarmada II|red|noven)

Bagikan

Baca Juga