oleh

Operasi Gabungan Bersama 3 pilar Penegakan Protokol Kesehatan

Surabaya – koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo Kodim 0831/Surabaya Timur bersama personil BKO Marinir dan 3 pilar melaksanakan operasi yustisi covid -19, penegakan disiplin protokol kesehatan Dengan melaksanakan razia masker di wilayah kelurahan Tenggilis Mejoyo,Sabtu (13/03/21)

Menurut Sertu Sertu Supri Wardoyo ,ntuk kegiatan ini adalah penegakan disiplin protokol kesehatan. Jadi yang tidak menggunakan masker, kita lakukan tindakan sesuai peraturan pemerintah.

“Dalam operasi protokol kesehatan apabila ada masyarakat pengguna jalan yang hendak pergi dan pulang dari aktifitas bekerja tidak menggunakan masker, oleh petugas langsung di berhentikan diberikan pembinaan dan dianjurkan memakai masker”,jlentrenya.

“Penindakan yang dilakukan petugas ini, sebagai bentuk menindak lanjuti instruksi Perwali no 02 tahun 2021 tentang penegakan hukum disiplin protokol kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19 dan pemberlakuan kegiatan PPKM Mikro”,tandasnya.(pendim|sugeng)

Bagikan

Baca Juga