oleh

Pelantikan Dan Pengukuhan Pramuka Garuda Kwarcab Ponorogo Tahun 2016

  pelantikan-dan-pengukuhan-pramuka-garuda-ponorogo-5 PB | Ponorogo – Bertempat di Gedung Kesenian Ponorogo Jln Pramuka 19 A Ponorogo dilaksanakan Pengukuhan Pramuka Garuda Gerakan Kwartir  Cabang Ponorogo tahun 2016 oleh Ka Kwarcab Ponorogo Drs. H. Soejarno, MM dengan penyelenggara Kwarcab Ponorogo Ketua tim seleksi Nico Subagio (8/9).pelantikan-dan-pengukuhan-pramuka-garuda-ponorogo-6
Kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Kwarcab Ponorogo Dr. Sumani, Para pengurus Kwarcab Ponorogo, Pembina dan Pelatih Pramuka Garuda, Pengurus Saka Wira Kartika Kodim 0802 Serka Suharto dan Para Orang tua Wali murid Pramuka Garuda. Adapun peserta pramuka Garuda yang di lantik sejumlah 458 peserta terdiri dari Siaga  100 siswa, Penggalang 228 siswa, Penegak 106 siswa dan Penegak Ponpes Modern Darusalam Gontor 24 peserta.pelantikan-dan-pengukuhan-pramuka-garuda-ponorogo-1
Sekretaris Pusdiklat Cabang Ponorogo Nico Subagio sebagai Ketua Pramuka Garuda menyampaikan Kegiatan seleksi pramuka Garuda Kwarcab Ponorogo Tahun 2016 Dasar keputusan Kwartir Nasional Gerakan pramuka Nomor : 101 tahun 1984 tanggal 31 Juli 1984 tentang petunjuk penyelenggaraan Pramuka Garuda, Program kerja Kwartir Cabang Ponorogo Tahun 2016 dan Keputusan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Cabang Ponorogo Nomor : 13 tahun 2016 tanggal 08 Juni 2016 tentang Panitia Pramuka Garuda Kwarcab Ponorogo tahun 2016.pelantikan-dan-pengukuhan-pramuka-garuda-ponorogo-4
Sedangkan Kepala Kwarcab Ponorogo Drs. Soejarno,MM mengucapkan selamat kepada semua peserta yang telah behasil lulus dalam menjalani seleksi Pramuka Garuda tahun 2016 karena Pramuka Garuda punya nilai lebih bidang kepribadian ketrampilan kedisplinan laksanakan semua yang di peroleh dalam kehidupan sehari- hari. Kepala Kwarcab juga mengucapkan terima kasih kepada kakak-kakak pembina yang telah melatih para peserta seleksi pramuka Garuda karena dengan ketekunan dalam mendidik semoga para peserta pramuka Garuda menjadi Pramuka yang handal di masa yang akan dating, tegas Drs. Soejarno,MM.
Kepada orang tua saya harapkan dapat mengawasi putra putri nya di lingkungan masyarakat karena dengan adanya kemajuan teknologi yang ada saat ini karena banyak berdampak kepada tingkat laku anak-anak kita agar kedepannya Pramuka Garuda lebih pandai dan meningkatkan kemampuan dalam meningkatkan ketrampilan di bidang kepramukaan, tutur Drs. Soejarno,MM.
Pelaksanaan pengukuhan Pramuka tingkat siaga, penggalang dan penegak ditandai dengan pengalungan tanda lencana pramuka Garuda dan Pemberian piagam oleh Kepala Kwarcab Ponorogo Drs. Soejarno,MMdi dampingi para pengurus Kwarcab Ponorogo.(Oent/prspen081/red)
Bagikan

Baca Juga