oleh

Pembuatan MCK PAUD Dusun Pitulasi Akan Segera Di garap Satgas TMMD Reg ke-97

  pembuatan-mck-paud-dusun-pitulasi-akan-segera-di-garap-satgas-tmmd-reg-ke-97-3PB | Cilacap – Terkait usulan Kepala PAUD Dusun Pitulasi Aam Aminah, S.Pd tentang Pembangunan MCK PAUDnya kepada Wadan Pusterad Brigjen TNI Nono Suharsono, yang telah disetujui Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf. Suhardi, segera ditindak lanjuti oleh anggota Satgas TMMD Reguler ke-97 yang berada di Dusun Pitulasi Desa Mekarsari. Rabu (12/10)

Serda basuki yang berada di Poskotis segera mengumpulkan perwakilan anggota Zipur, Kepala Dusun Pitulasi Turmono, serta Kepala Paud Aam Aminah, S.Pd guna membahas rencana pembangunan MCK tersebut. pembuatan-mck-paud-dusun-pitulasi-akan-segera-di-garap-satgas-tmmd-reg-ke-97-1Menurut Serda Basuki, pembangunan MCK ini sebetulnya di luar program TMMD Reguler ke-97 ini.” ucapnya. Namun usulan Ibu Aam Aminah yang telah disetujui Danrem, harus segera dilaksanakan mumpung masih ada sisa waktu sebelum TMMD ini berakhir.” imbuhnya

Pertemuan ini juga membahas tentang letak ataupun ukuran bangunan MCK Paud karena selain posisinya berhadapan dengan Poskotis, lokasi Paud tersebut juga bersebelahan dengan rumah warga. Untuk itu, Serda Basuki mengumpulkan Kepala Dusun Pitulasi Turmono serta Ketua RT 01/06 Radin, agar nantinya tidak ada pihak yang dirugikan.pembuatan-mck-paud-dusun-pitulasi-akan-segera-di-garap-satgas-tmmd-reg-ke-97-2” Pagi ini anggota Zipur yang tergabung Satgas TMMD, nanti bisa memulai pengukuran MCK yang akan dibangun dengan didampingi Kepala Dusun Pitulasi Turmono serta Kepala Paud. Sedangkan untuk material, nanti Danramil 11/Sidareja Kapten Inf. Tasino yang akan koordinasi dengan pemerintahan desa.” tandasnya (Pendim0703/red)

Bagikan

Baca Juga