PB | Pacitan – Dalam rangka Peringatan HUT 71 Kemerdekaan RI dan Komsos Kreatif tahun 2016 Dandim 0801/Pacitan Letkol Inf Yudhi Dilianto, S.I.P membuka lomba Seni tari, baca puisi, cipta lagu perjuangan dan lomba paduan suara Proklamasi bertempat di pendopo Kabupaten Pacitan Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 8 dengan penanggung jawab Kepala Disbudparpora Ir. Wasi Prayitno. Sabtu(13/8/16).
Kemenag Kabupaten Pacitan Budi Hartoko S.Pd.M.Si selaku Ketua Panita menyampaikan kegiatan ini merupakan sebuah kegiatan untuk menumbuhkan kembali rasa cinta tanah air dan mengenang jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa raganya untuk bangsa dan Negara Indonesia.
Untuk kegiatan yang dilombakan antara lain paduan suara, baca puisi, cipta lagu dan tarian dimana maksud dari semua ini untuk mendidik anak-anak kita untuk selalu berjiwa Kreatif dan inovatif untuk kemajuan bangsa dan Negara. Dimana kegiatan ini di sponsori oleh Kodim 0801/Pacitan, tambah Budi Hartoko.
Sedabgkan Komandan Kodim 0801/Pacitan Letkol Inf Yudhi Dilianto, S.I.P yang sekaligus membuka lomba mengatakan sebagai generasi penerus bangsa harus selalu meneruskan nilai-nilai perjuangan para pahlawan yang telah gugur merebut kemerdekaan untuk itu kewajiban kita sebagai generasi muda mengisi kemerdekaan ini dengan selalu menerapkan nilai perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa raganya untuk kemerdekaan Bangsa dan Negara Indonesia.
Dandim juga berharap jangan pernah sedikitpun tanah air kita berpecah belah untuk itu saya mengingatkan untuk semua adik-adik pelajar untuk selalu belajar dari sejarah, jangan lupakan sejarah bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai dan menghormati jasa para pahlawan, himbau Yudhi Diliyanto.
Dalam kesempatan itu hadir pula Kadis Pendidikan Kabupaten Pacitan Sukondo, Kasdim 0801/Pacitan Mayor Inf. Sunarto, Seluruh Danramil dan Perwira Staf Kodim 0801/Pacitan serta Kepala sekolah SLTP dan SLTA dari peserta lomba.(Prspen081/red)