oleh

PENGENALAN RAMBU RAMBU LALU LINTAS UNTUK TK KARTIKA III-26 KODIM 0703 CILACAP

PENGENALAN RAMBU RAMBU LALU LINTAS UNTUK TK KARTIKA III-26 KODIM 0703 CILACAP 2 PB | Cilacap – 65 anak-anak TK Kartika III-26 Kodim 0703/Cilacap mengikuti sosialisasi pengenalan rambu-rambu lalu lintas oleh Polres Cilacap yang didampingi para guru pembimbing serta pengurus Yayasan Kartika Jaya Kodim 0703/Cilacap Ny. Untung Suwarjono bertempat di Taman Zebra Cilacap, Selasa (26/7).

Pada materi yang diberikan oleh anggota Sat Lantas Polres Cilacap Aiptu Khamani mengatakan,” Salah satu penyebab kecelakaan lalu lintas dikarenakan masih minimnya pengetahuan masyarakat dalam berlalu lintas. Metode pengenalan kepada anak-anak TK yang dilakukan Polres Cilacap dengan mengenalkan rambu-rambu lalu lintas untuk usia dini dianggap sangat penting.
Anak-anak sangat memerlukan pengetahuan tentang rambu-rambu lalu lintas sebagai contoh ketika berangkat ke sekolah mereka menjumpai rambu-rambu dan ketika menuju ke kota Cilacap mereka juga menjumpai rambu-rambu lalu lintas.PENGENALAN RAMBU RAMBU LALU LINTAS UNTUK TK KARTIKA III-26 KODIM 0703 CILACAP 1
Pengenalan rambu-rambupun disesuaikan dengan usianya, yang ringan-ringan seperti tanda STOP yang berarti berhenti. Tanda STOP dapat dijumpai ketika berada di perlintasan kereta api. Bila ada kereta lewat untuk semua kendaraan wajib untuk berhenti dan mendahulukan kereta api yang akan lewat.
Supaya tidak membosankan dan kesan polisi yang menakutkan kami pun mengenalkan rambu-rambu lalu lintas dengan cara bernyanyi dan bermain bersama Pak Polisi.”Ujar Aiptu Khamani saat berada di Taman Zebra Cilacap.PENGENALAN RAMBU RAMBU LALU LINTAS UNTUK TK KARTIKA III-26 KODIM 0703 CILACAP 3Ny. Untung Suwarjono selaku pengurus Yayasan Kartika Jaya Kodim 0703 Cilacap mengatakan,”Praktek pengenalan rambu-rambu lalu lintas kepada anak-anak TK sangatlah bagus, diharapkan ketika anak-anak ini besar atau beranjak dewasa menjadi generasi yang disiplin, taat dan patuh terhadap berlalu lintas”.
Ketika pengenalan dan memberikan pemahaman rambu lalu lintas ini terlihat anak-anak TK Kartika III-26 Kodim 0703/Cilacap sangat antusias menerima pemahaman rambu lalu lintas sejak awal sampai dengan selesai sosialisasi.”ujarnya.

Pengenalan rambu-rambu lalu lintas kepada anak anak TK ini merupakan salah satu rencana kegiatan Polres Cilacap. Kedepannya sebagai agenda rutin Polres Cilacap, adanya sosialisasi ini semoga bermanfaat bagi Taman Kanak-Kanak di kabupaten Cilacap. (STY/red)

Bagikan

Baca Juga