
Tanjungpinang — Lanud Raja Haji Fisabilillah (RHF) melaksanakan kegiatan Yasinan dan Doa Bersama rutin yang digelar setiap hari Kamis dan diikuti oleh seluruh personel Lanud RHF. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Al-Ikhlas Lanud RHF. Kamis (25/9/2025).
Acara dibuka oleh Ps. Kaurbinroh Bintal Lanud RHF Kapten Lek Sutarno yang menyampaikan pentingnya menjaga konsistensi dalam melaksanakan kegiatan pembinaan rohani. Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sebagai sarana ibadah bersama, tetapi juga wadah untuk mempererat silaturahmi, memperkuat kebersamaan, serta menumbuhkan semangat kekompakan di lingkungan Lanud RHF.
Selanjutnya, pembacaan Surat Yasin dan doa bersama dipimpin oleh Serda Gilang. Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan penuh khidmat sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT, sekaligus memohon kelancaran dan keselamatan dalam setiap pelaksanaan tugas prajurit TNI AU, khususnya keluarga besar Lanud RHF.
Kegiatan keagamaan yang dilaksanakan secara rutin ini diharapkan mampu meningkatkan keimanan dan ketakwaan personel, serta memberikan ketenangan batin dalam menjalani kehidupan sehari-hari maupun dalam melaksanakan tugas kedinasan.
(Kontributor : Novian)