oleh

Prestasi Gorong-gorong Membanggakan : Wasev Kodam IV/Diponegoro

PB|PURBALINGGA – Proyek TNI dalam pembuatan Gorong-gorong melalui TMMD Reguler ke-101 Kodim 0702 Purbalingga, di desa sasaran Desa Karangjambu sampai dengan paruh kedua pelaksanaan sangat memuaskan. Jadwal semula Gorong-gorong adalah 3 unit, namun TMMD Reguler Purbalingga mencatatkan over prestasi dengan menjadi 4 unit.

“Over prestasi ini tidak dapat dicapai tanpa bantuan dari Pemkab Purbalingga beserta seluruh elemen masyarakat dan warga Karangjambu tentunya. Apresiasi juga kepada warga desa tetangga yang telah ringan tangan membantu Satgas kami setiap harinya. Selamat kepada Dandim dan Bupati Purbalingga dan sukses selalu” ucap Katim Wasev, Kolonel Inf. Ignatius Wiwoho. Kamis (19/4/19).

“Ini pencapaian yang sangat bagus saat nanti ditinjau dari Tim Wasev Mabes TNI atau Guernur Jateng” imbuhnya. Pembangunan Gorong-gorong TMMD sudah menyelesaikan antara lain 1 unit dengan volume 0,60 x 7 meter dan 2 unit volume 0,40 x 7 meter. Sedangkan untuk over prestasinya adalah 1 unit Gorong-gorong dengan volume 0,60 x 7 meter.

Disamping meninjau fisik, Tim Wasev tersebut juga mengevaluasi seluruh pembangunan yang sedang dan telah berjalan. Serta memompa semangat Dandim 0702 Purbalingga beserta Satgasnya untuk menorehkan over prestasi selanjutnya, dengan meningkatkan koordinasi dan kolaborasi dengan Pemda setempat.(Pendim 0702|red)

Bagikan

Baca Juga