oleh

Salut.. Kurangi Sampah Plastik, Lantamal VI Tidak Menyiapkan Makanan Dan Minuman Berbungkus Plastik Saat Gelar Acara

Makassar – Kurangi sampah berbahan plastik, Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) Makassar tidak lagi menyiapkan Makanan Dan Minuman Berbungkus Plastik saat pelaksanaan sosialisasi penggunaan anggaran oleh Kepala Akutansi (Kaakun) Lantamal VI , Senin (22/04/2019).

Hal tersebut tampak saat acara ramah tamah sosialisasi Mekanisme pelaksanaan anggaran belanja Negara pada Kemhan dan TNI oleh Kepala Akuntansi (Ka Akun) Lantamal VI Letkol Laut (S) Ipan Aprianto,S.A.P.

Di acara tersebut tampak snack dan minuman yang di siapkan meminimalisir penggunaaan plastik sehingga untuk minum para peserta disiapkan dispenser dan kuenya ada yang berbungkus dengan daun pisang.

Hal tersebut disampaikan oleh Asrena Danlantamal VI Kolonel Laut (P) Agustinus Djoko Priyanto,S.E sebgai kewasgiatan yang melaksanakan kegiatan “Mohon maaf dalam acara ini kami tidak menyiapkan minum dalam bentuk kemasan botol plastik karena ini sebagai upaya Lantamal VI Makassar untuk mengurangi sampah plastik, jadi untuk minumnya kami siapkan di dispenser” ungkapnya.

Turut hadir dalam acara tersebut dan mencicipi hidangan yang disajikan, Wadan Lantamal VI Kolonel Laut (P) Hanarko Djodi Pamungkas, para Asisten Danlantamal VI, Kafasharkan Makassar, Kadis/Kasatker Lantamal VI serta segenap para pengawak pemegang anggaran dan keuangan di lingkungan satuan jajaran Lantamal VI Makassar.(dispenlantamal VI|red)

Bagikan

Baca Juga