Batang – Bara api lelehkan Aspal Hitam,serasa membakar dosa yang kelam Satgas TMMD Reguler ke 103 Kodim 0736/Batang membakar aspal untuk membangun jalan penghubung antar Dusun yang merupakan salah satu sasaran fisik TMMD Reguler di Desa Durenombo Kecamatan Subah Kabupaten Batang,selasa (06/11/18)
Danramil 01/Subah Kapten Infanteri Sugito menjelaskan,” prosentase pengerjaan jalan penghubung saat ini sudah cukup signifikan, bahkan dapat dikatakan mendekati penyelesaian. Semua itu berkat kerja keras para anggota Satgas TMMD dengan dibantu warga masyarakat Desa setempat. ”Kami yakin jalan TMMD ini akan rampung sebelum upacara penutupan,” tandasnya.
Sementara itu, menurut Serka Sudiarto, anggota Satgas TMMD Reguler Kodim Batang yang diploitng di pembangunan jalan itu,” saat ini prosentase pengaspalan Jalan penghubung sudah mencapai angka 95 persen. Untuk itu diyakini sebelum penutupan TMMD di pertengahan bulan November pengaspalan jalan penghubung tersebut akan selesai,” tutupnya.(kodim batang|red|noven)