PB|Cilacap – Pencarian pasca kaburnya dua napi kasus narkotika dari lembaga pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Batu, Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, kini aparat Kodim 0703/Cilacap dipimpin Kapten Inf. Sukiswo Danramil 01/Cilacap dikerahkan untuk melakukan pencarian, Kamis (26/01).
Dikatakan Kapten Inf. Sukiswo, “Masih dalam pencarian, personel Kodim 0703/Cilacap, dan petugas Lapas Batu Nusakambangan juga ikut dilibatkan dalam pencarian,” ujarnya.
Adapun untuk melakukan pencarian hari ini terhadap dua napi kabur itu dengan menyusuri perairan Pulau Nusakambangan dengan menggunakan LCR Kopassus Pangkalan Cilacap. Antara lain menyusuri sungai, Sapu regel, Candi hingga perairan Lemah Gugur dan wilayah Kutawaru Jojok Cilacap.
Tak hanya itu, aparat Kodim 0703/Cilacap terus berikan informasi kepada masyarakat juga memasang foto dua Nara Pindana di tempat strategis. Pasalnya, dua napi yang kabur tersebut tengah menjalani hukuman akibat terjerat kasus narkotika. Karena itu, Komandan Rayon Militer (Danramil) 01/Cilacap berharap agar dua napi tersebut dapat segera diketemukan.” Jelas Danramil. Kami beserta anggota terus berupaya melakukan pencarian, hari kemarin kami sisir di hutan- hutan Pulau Nusakambangan, dan kini kami bersama anggota gunanakan LCR untuk menyisir di perairan hingga Dermaga Jojok”, jelasnya.
Sementara itu, Kalapas Batu Kelas I A Nusakambangan Abdul Aris membenarkan bahwa, pihaknya telah berkoorinasi dengan Kodim 0703/Cilacap serta Polres Cilacap untuk membantu proses pencarian terhadap dua tahanan yang kabur itu. “Kita sudah meminta Pak Kapolres dan Pak Dandim agar meninggalkan beberapa orang personilnya untuk membackup pengamanan,” Tandas Aris. [ Sty ]