oleh

TAMPUK PIMPINAN KOMANDAN KRI KERIS-624 DISERAHTERIMAKAN

Surabaya – Komandan Satuan Kapal Cepat ( Dansatkat ) Koarmada II Kolonel Laut (P) Eko Wahyono pimpin upacara serah terima jabatan Komandan KRI Keris-624 dari Letkol Laut (P) Agus Setyawan, S.H. kepada penggantinya Letkol Laut (P) Iwan Iskandar, M.Tr Hanla., M.M. bertempat di Aula Satuan Kapal Cepat Koarmada II. Jum’at (02/08/2019).
 
Dalam amanatnya Dansatkat Koarmada II mengatakan bahwa serah terima jabatan dalam suatu organisasi, pada hakikatnya merupakan proses dinamisasi dan pembinaan organisasi yang dihadapkan dengan tantangan tugas. Dari sisi dinamisasi organisasi, serah terima jabatan merupakan kebutuhan akan suatu rotasi jabatan guna memelihara momentum, performan dan penyegaran personel unsur serta mengevaluasi taktik dan metode peperangan laut.
Eko, sapaan akrab Dansatkat Koarmada II ini menambahkan jika salah satu bentuk keberhasilan pembinaan oleh para Komandan KRI di lingkungan Koarmada II ,adalah bilamana para prajurit dalam setiap kegiatan operasi dan latihan yang dilaksanakan mampu mengoperasikan alutsista yang dimiliki dengan baik dan benar sesuai fungsi azasi.
“ Sehingga tugas pokok operasi dan latihan dapat mencapai hasil yang optimal, tanpa menimbulkan kerugian personel dan materiil sehingga mampu mewujudkan Zero Accident “, tegas perwira menengah dengan tiga melati di pundak ini.
Lebih lanjut Eko menuturkan bahwa Komandan KRI  mempunyai tugas membantu Komandan Satuan dalam merumuskan dan mengembangkan kebijakan tugas di lapangan,  dalam rangka menjamin kesiapan selain penyiapkan alutsista dan dalam rangka memenuhi tuntutan kebutuhan operasi.
“ Tidak kalah pentingnya adalah keberhasilan dalam membina disiplin prajurit dan terpenuhinya hak-hak prajurit serta pembinaan keluarganya.  Elemen pembinaan tadi merupakan salah satu faktor penting yang menunjang kelancaran dalam mengemban tugas”. Pungkas Dansatkat Koarmada II.
Ikut hadir dalam acara sertijab tersebut antara lain para Komandan KRI di jajaran Satkat Koarmada II, para Perwira, Bintara dan Tamtama KRI Keris-624. (dispen koarmada II|red|noven)
Bagikan

Baca Juga