Banjarnegara – “Mancing Mania Jebret” Tanpa partisi anggota Satgas TMMD Reguler 102 Banjarnegara membaur dengan salah satu warga pemecah batu dari Dusun Karanggondang Rt. 4 Rw. 5 Desa Pasegeran Kecamatan Pandanarum. Senin (6/8/18).
Upaya ini adalah salah satu tujuan daripada kegiatan Non Fisik TMMD yakni aspek humanis kemasyarakatan, kemanunggalan TNI-Rakyat serta membangun mental dan karakter masyarakat.
Santo (27) adalah warga Karanggondang dimaksud, bersama Koptu Yanto, anggota Satgas TMMD dari Kodim 0704 Banjarnegara dan Babinsa Pasegeran, Serda Suwondo, mereka melaksanakan mancing wader sore untuk mengisi waktu senggang menjelang pelaksanaan ibadah magrib sekaligus mencari lauk makan malam.
Diketahui di lokasi TMMD Reguler 102 Banjarnegara, Desa Pasegeran Kecamatan Pandanarum, kali desa tersebut sangatlah jernih ala pegunungan yang terkadang suhunya sangat ekstrim karena terletak di terusan Dataran Tinggi Dieng, sehingga jenis wader dan nila yang mengisi sungai.
“Kegiatan mania mancing bersama warga sore ini, untuk mengisi waktu luang usai seharian bekerja dalam penyiraman dan pembersihan debu rabat beton TMMD. Selain membuat kami lebih dekat tanpa partisi dengan Mas Santo maupun warga lainnya.” ungkap Yanto.
Jadi dua misi bagi seorang prajurit kewilayahan terpenuhi, yaitu menjalin kedekatan dengan masyarakat dan misi lainnya adalah penyaluran hobi mancing terlampiaskan.(pendim0704|red|noven)