oleh

Tugas Tambahan Dilakukan Satgas TMMD Purbalingga Sebagai Ibadah

PB|PURBALINGGA – Bukan hanya perkerjaan fisik TMMD Reguler saja, Serda Panto, salah satu Satgas TMMD dari Kodim 0702/Purbalingga, menggunakan sedikit waktu senggangnya untuk melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan. Senin (16/4/18).

Serda Panto membantu Sodiq (41) warga Desa Karangjambu Kecamatan Karangjambu dalam membangun rumahnya. Kesibukan pun terlihat pada awal pembuatan pondasi rumah.

Sodiq yang dibantu Panto, menggunakan karung yang diikatkan pada bamboo untuk melangsir batu gunung yang akan dipecah para tukang untuk pondasi rumahnya. Sungguh suatu pemandangan yang indah antara TNI dan warga dalam memupuk kebersamaan.

“Walaupun diluar konteks kegiatan TMMD, saya rasa ini perlu saya lakukan. Membantu dalam pembangunan rumah Pak Sodiq adalah tugas tambahan yang saya anggap sebagai ibadah” ucap Panto.

Sementara warga desa yang ternbantu dengan kehadiran salah satu Satgas TMMD tersebut, sangat berterimakasih. Pemilik rumah segera merespon bantuan TNI tersebut dengan membuatkan kopi sekaligus untuk dinikmati para tukang lainnya.(Pendim 0702|red)

Bagikan

Baca Juga