oleh

UPACARA HUT RI KE 71 RUNGKUT TAMPILKAN BELADIRI YONGMOODO

IMG-20160817-WA0019 PB | Surabaya –Peringatan HUT RI ke 71 tahun 2016 dilaksanakan secara serentak diseluruh tanah air. Kecamatan Rungkut pada upacara peringatan HUT RI ke 71 tahun 2016 ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Bertindak selaku Irup camat Rungkut Drs. Ridwan Mubarun. M.Si. cadangan  Danramil 05 Rungkut Mayor Inf Supriyo Triwahono untuk komandan upacara dijabat sertu Jupri dan ajudan serda Rudianto dari koramil 05 Rungkut.IMG-20160817-WA0021

Pada upacara HUT RI ke 71 kali ini dihadiri oleh Dandim 0831/ ST, selaku pembina beladiri Yongmoodo wilayah Surabaya Timur, Persit, PKK, Tokoh masyarakat, Tokoh agama, Veteran, Lurah dan Muspika Rungkut. Upacara peringatan HUT RI ke 71  Kecamatan Rungkut dilaksanakan di lapangan Almaghfirah dengan peserta upacara mulai dari siswa SLTP, SLTA, Ormas dan seluruh instansi sekecamatan Rungkut.IMG-20160817-WA0024

Selama berlangsungnya upacara peringatan HUT RI ke 71 ini dapat berjalan khidmat, meskipun kondisi lapangan tergenang air karena terguyur tidak menyurutkan semangat peserta upacara. Amanat Walikota, yang dibacakan oleh Irup intinya bahwa kemerdekaan negara ini adalah hasil perjuangan para pahlawan dan para pejabat pemerintahan mau mendengarkan suara rakyat karena suara rakyat adalah suara Tuhan.IMG-20160817-WA0025

Setelah pelaksanaan upacara peringatan HUT RI ke 71 selesai, dilanjutkan acara tambahan pemberian penghargaan kepada warga yang berprestasi dan demontrasi beladiri Yongmoodo dari Kodim  0831/Surabaya Timur dibawah binaan Letkol Inf Dodiet Lumwartono Spd. Para penonton dibuat tercengang dan kagum dengan penampilan dari para Babinsa jajaran Kodim 0831/Surabaya Timur.

Dan memang baru kali ini Upacara peringatan HUT RI dengan penampilan baru dan meriah, komentar dari warga yang menyaksikan demontrasi Yongmoodo. Selaku ketua panitiya, Supriyo mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak atas kerjasamanya sehingga pelaksanaan upacara peringatan HUT RI ke 71 tahun tahun 2016 dapat berjalan dengan lancar.(dan05)

Bagikan

Baca Juga