oleh

3 Lokasi Sosialisasi Prokes Babinsa Kedung Baruk

Surabaya – Digencarkan setiap hari tanpa henti di masing-masing wilayah teritorial TNI-Polri dari perkotaan hingga pelosok, dari jalur utama hingga gang-gang kecil, dari perusahan serta tempat ibadah yang berpotensi penyebaran Pandemi Covid-19 termasuk di Kota Surabaya yang rating tertinggi di Propinsi Jawa Timur selama ini.

Tidak luput dengan kecamatan Rungkut dibawah teritorial Koramil tipe A 0831/05 Rungkut Kodim Surabaya Timur dengan jumlah Kelurahan 6 wilayah tersebut keamanan dan patuh Protokol Kesehatan harus tersosialisasi dengan baik dan benar. Babinsa Kelurahan Kedung Baruk, Sertu Nur Solichin slaah satu Babinsa Koramil Rungkut yang siap setiap saat untuk memantau wilayah binaannya agar tetap terjaga keamanan dan selalu mematuhi Prokes untuk mempersempit penyebaran Covid-19 (11/11/2020).

“Novotel Samator Jl. Raya Kedung Baruk Kel. Kedung Baruk Kec. Rungkut salah satu tempat usaha yang diberikan himbauan oleh kami kepada scurity agar selalu tetap jaga keamanan dan mematuhi protokol kesehatan guna memutus peyebaran Covid-19 dengan rajin cuci tangan dengan sabun dan air mengalir dan wajib memakai masker pada saat beraktivitas”, jelas Sertu Nur Solichin.

Selain tempat usaha juga tempat ibadah menjadi titik lokasi Babinsa Kel. Kedung Baruk Koramil Tipe A 0831/05 Rungkut melaksanakan Patroli salah satunya wilayah RW05 Wisma Kedung Asem Indah di lanjutkan komsos bersama Ta’mir Baitur Rochim sambil memberi himbuan kepada petugas dan Ta’mir selama masa Relaksasi agar tetap mematuhi himbauan pemerintah. (mm05|red)

Bagikan

Baca Juga