oleh

Berbagi Kasih, Satgas Yonif MR 413 Kostrad Bagikan Baju Kepada Jemaat Ibadah

Skouw – Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis Raider 413 Kostrad bersama masyarakat Skouw melaksanakan ibadah rutin bersama dilanjutkan membagikan kaos kepada Jemaat yang diselenggarakan di Pospol PLBN Skow, Distrik Muara Tami, Jayapura. Minggu (26/7).

Ibadah rutin yang dipimpin oleh Pendeta Jhon Matofa ini melibatkan lima personel Pos Kotis yang digelar di depan Pos Polisi PLBN Skouw. Pasalnya Ibadah kali ini berbeda dengan Ibadah sebelumnya. Satgas yang membawa sejumlah kaos Mabes TNI dibagikan kepada Jemaat sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan masyarakat.

“Kaos ini kami dapatkan dari Mabes TNI, kemudian kami distribusikan kepada masyarakat, agar mereka selalu ingat kepada kami dimanapun mereka berada,” ujar Pratu Esau yang turut membagikan kaos tersebut kepada para jemaat.

Selaku Pendeta, Bapak Jhon Matofa mengucapkan terima kasih atas kaos yang diberikan kepada jemaat. “Kaos ini bukan hanya sekedar dipakai di badan, tetapi juga akan kami ingat selalu dalam hati atas kebaikan bapak Satgas sekalian,” pungkasnya. (Penkostrad).

Bagikan

Baca Juga