PB|Cilacap – Dengan khidmat, Komandan Koramil 06/Kesugihan Kapten Inf. Agus Sudarso, seusai sholat Ashar menggelar kegiatan do’a bersama serta pemberian santunan kepada anak-anak Yatim. acara berlangsung di Aula Makoramil 06/Kesugihan, Sabtu (29/04) pukul 15.30 WIB. Sedikitnya 50 anak Yatim yang ada di wilayahnya turut hadir dalam acara tersebut. Pada kesempatannya, Danramil 06/Kesugihan, Kapten Inf. Sudarso mentampaikan, ” Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat dan berbagi kebahagiaan serta memulyakan anak yatim,” ungkapnya.Karena anak-anak Yatim tidak berbeda dengan anak-anak lainnya bahwa mereka adalah titipan Tuhan yang harus kita jaga, kita lindungi dan mendapat perhatian serta kasih sayang dari semua pihak guna kelangsungan hidup dan masa depan mereka,” tandas Kapten Inf Agus Sudarso.Oleh karena itu, saya juga mempunyai tanggung jawab moral berbagi kasih kepada anak-anak Yatim dalam menjalankan hukum kasih yang diajarkan oleh Tuhan kepada sesama tanpa melihat perbedaan yang ada, karena kita semua adalah sama di mata Tuhan,” Tandasnya. Danramil 06/Kesugihan berharap, apa yang kami berikan ini jangan di lihat dari besar kecilnya materi, tetapi lebih dimaknai sebagai upaya untuk mempererat ikatan tali silaturahmi, rasa kekeluargaan, kepedulian sosial dan keikhlasan dari kami. Semoga dengan digelarnya acara seperti ini keberkahan dan kesejahteraan umat di Kecamatan Kesugihan akan terwujud,” terang Danramil.Dikesempatan itu, acara diawali dengan tahlil umum dilanjutkan Tauziah yang dibawakan oleh Ustad Multazam Amaf, Ia berharap agar anak-anak yatim untuk ikut mendoakan keselamatan bangsa Indonesia dan Kecamatan kesugihan agar terhindar dari bencana, dan diberikan situasi yang aman dan damai, serta mengajak anak-anak yatim agar terus mendo’akan kepada orang tua karena do’a anak sholeh akan menjadi amal jariyah yang tidak terputus. Lanjutnya, dan agar bisa turut menjaga kerukunan antar umat beragama serta persatuan dan kesatuan bangsa untuk kemajuan pembangunan di wilayah Kecamatan Kesugihan, serta ikut menjaga keamanan dan kondusifnya wilayah”. Pungkasnya. (Srd.Sty)
Baca Juga
- 1
- 2
- 3
- …
- 4,122
- Berikutnya