oleh

Kodim 0808/Blitar Terima Sosialisasi BTPN Dan Asabri


Kodim 0808Blitar Terima Sosialisasi BTPN Dan Asabri 1 PB | Blitar –
Masa pensiun bukanlah akhir dari segalanya, banyak kegiatan yang bisa kita lakukan  dengan menjadi nasabah Bank BTPN ( Bank Tabungan Pensiunan Nasional ),  tentunya dengan menjadi nasabah akan menambah banyak teman dan bersosialisasi sehingga dapat membuat hidup kita tetap sehat secara pikiran dan semangat menjalankan hidup.  Senin(8/8/16)
Dalam kesempatan tersebut pimpinan dari masing-masing instansi memberikan gambaran tentang apa sebenarnya BTPN dan Asabri itu, tak lain mereka atas nama perusahaan bertujuan untuk mensejahterakan kehidupan mantan2 prajurit/Polri dengan memberikan pelayanan secara terbaik, tidak mengurang hak-haknya dengan memberikan banyak manfaat, jaminan hidup, kesehatan dsb.Kodim 0808Blitar Terima Sosialisasi BTPN Dan Asabri 2
Yang perlu digarisbawahi dalam pelayanan seperti yang dikatakan Bapak. Joko Triyono, selaku direktur PT Asabri di Jawa Timur,yaitu  dengan Istilah 5 T, penyaluran dana nanti diharapkan tepat waktu, Tepat alamat, tepat orangnya, Tepat Jumlah nominal uangnya dan Tertib administrasi, sehingga dengan penuh harapan bapak-bapak yang akan memasuki pensiun tidak kaget, disebabkan penghasilan berkurang banyak sedangkan pendistribusian gaji pensiun masih terlambat, maka jika hal itu terjadi akan disesalkan oleh para pensiunan dan warakawuri, dengan adanya pertemuan kali ini, pihaknya akan memperbaiki sistem yang selama ini masih dirasa kurang sempurna, katanya. Sebenarnya bapak – bapak dalam menjadi nasabah tidak terasa dalam pemotongan gaji tiap bulan yang mencapai angka 10 %, dana potongan tersebut terbagi dengan rincian 3,25 % untuk tunjangan hari tua, 4,75 % Iuran dana Pensiun dan 2 % dana kesehatan,  imbuhnya. (Her/Penrem081/red)
Bagikan

Baca Juga