oleh

LATIHAN KESEHATAN TINGKAT 1 TAHUN 2017 LANTAMAL VIII MENINGKATKAN PROFESIONALISME PRAJURIT DIBIDANG KESEHATAN

PB|Manado – Personel Kesehatan Lantamal VIII yang bertugas di Rumkital dr. Wahyu Slamet dan Diskes Lantamal VIII mengikuti Latihan Kesehatan (Latkes) Tingkat 1 tahun 2017. Kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan personel Lantamal VIII dibidang Kesehatan dalam melaksanakan fungsi sesuai dengan bidang kerjanya, Rabu (29/03/2017).. Tujunan diselenggarakan Latkes Tingkat 1 ini agar pelaksanaan dukungan kesehatan dan pelayanan kesehatan bagi prajurit di lingkungan Lantamal VIII pada setiap kegiatan operasi dan kegiatan latihan dapat terlaksana secara efektif, efesien dan optimal.

Kegiatan diawali dengan pembukaan dilanjutkan pemberian materi oleh dr. Junita Kadir Gani tentang Penatalaksanaan Kegawatdaruratan Jalan Nafas. Turut hadir Kadiskes Lantamal VIII Letkol Laut (K) Steven T. Sambouw, S.H., S.Keb, para Instruktur dan peserta latihan. Kegiatan ini akan dilaksanakan dari tanggal 29 Maret s.d 31 Maret 2017 mendatang.(dispenlantamal VIII|red)

Bagikan

Baca Juga