Surabaya – Anggota Koramil 0831/05 Rungkut bersama tiga pilar, melaksanakan kegiatan pengamanan vaksinasi masal Covid – 19. Dosis pertama untuk Siswa – Siswi SD dan SMP se Kecamatan Gunung Anyar dengan kuota 1.173 orang, bertempat di pendopo Kecamatan Gunung Anyar lama Jln Gunung Anyar timur no 61 Surabaya, Kamis. (02/09/21)
Selain itu, guna mendukung program pemerintah dalam rangka pengendalian covid-19 dan percepatan pelaksanaan Vaksinasi Covid -19,
Kegiatan vaksinasi covid-19, untuk itu tiga pilar Kecamatan Rungkut, memberikan pengamanan terhadap jalannya vaksinasi sampai selesai. “Giat monitoring dan pengamanan kami berikan dalam rangka mewujudkan keamanan dan kelancaran pelaksanaan kegiatan Vaksinasi covid-19 guna mencegah hal hal yang tidak diinginkan serta pantau penerapan protokol kesehatan.
Dikesempatan lain Danramil 05/Rungkut Mayor Chb Supriyanto mengatakan bahwa ” Vaksinasi covid-19 akan terus kami gelar setap hari di Kecamatan Rungkut guna percepatan vaksinasi covid-19 di Indonesia khususnya di wilayah Surabaya,” pungkas Danramil. (Sugeng|pen 31)