Surabaya – Polwan (Polisi Wanita) di Indonesia semakin dekat dengan masyarakat hal tersebut banyak terlihat di beberapa tempat perkotaan mauoun di pelosok-pelosok perkampungan. Tidak sedikit Polwan juga telah sukses memegang kesatuan ditingkat Polsek mauoun lainnya salah satunya Kompol Esti Setija Oetami, SH yang telah berpengalaman menjabat sebagai Kapolsek di beberapa tempat di Kota Pahlwan Surabaya (05/09/18).
Masih dalam nuansa HUT Polwan ke 70 tahun 2018, pukul 14.00 Wib setelah mengikuti acara HUT Polwan di Polda (Kepolisian Daerah) Jawa Timur, Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH bersama Kanit Binmas Polsek Krembangan melaksanakan kegiatan unggulan Polres pelabuhan Tanjung Perak, yakni Rabu “Nongkrong Bareng Siswa” dengan mendatangi SMP Muhammadiyah 11 Jl. Dupak Bangunsari No 50-54 Surabaya guna menyampaikan langsung himbauan Kamtibmas kepada siswa – siswi SMP Muhammadiyah 11 Sby tentang Bentuk – bentuk penyimpangan Pelajar yg harus dihindari antara lain :
- Keluyuran Pada Jam pelajaran Sekolah ,
- Bolos sekolah ,
- Menyimpan Video Porno di dalam HPnya,
- Menyebarkan berita ujaran kebencian,
- Adu domba dan
- Mengendarai Sepeda Motor di Jalan Tanpa kelengkapan Surat – Surat ( SIM dan STNK .
“Perbuatan tersebut apabila dibiarkan maka akan berdampak perbuatan Tindak Pidana, untuk itu agar siswa- siswi disiplin dalam belajar ataupun berperilaku sehari- hari agar siswa siswi terhindar menjadi Korban atapun pelaku kejahatan dan dapat menjadi generasi penerus bangsa sesuai harapan bangsa dan negara yang kelak dipersiapkan untuk membawa Negara Indonesia ini lebih Maju dan taat hukum”, tegasnya.
Kedekatan Perwira Polwan tersebut nampak sekali dengan siswa siswi setingkat Sekolah Menengah Pertama yang sangat rawan akan pengaruh lingkungan sehingga kegiatan unggulan dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya ini sangatlah efektif yang perlu mendapat apresiasi dari kalangan orang tua murid maupun guru.
Sesekali terjadi canda tawa antara Kapolsek Krembangan dengan siswa siswi dengan situasi santai lesehan dilantai sekolah tanpa membedakan satu dengan lainnya. Sehingga murid-murid merasa tidak canggung dalam menyampaikan inspirasi dan pertanyaan kepada Polwan yang berada ditengah-tengah mereka. (Mark|red)