oleh

Realisasi Keamanan Swadaya Lingkungan Untuk Ketentraman Bersama

img-20161004-wa0015 PB | Kediri – Pembangunan poskamling di Kelurahan Gayam bakal rampung sesuai waktu yang sudah ditentukan, dan bagi Kodim 0809/Kediri, hasil akhir yang memuaskan dan dapat digunakan oleh warga setempat, adalah tujuan utama. TMMD tidak akan sukses bila pembangunannya berdasarkan pemikiran sendiri, tetapi TMMD sudah dapat dipastikan sukses, bila pembangunannya berdasarkan aspirasi masyarakat, sebagaimana dengan pembangunan poskamling yang awal mulanya berasal dari suara warga setempat, selasa (04/10/2016).img-20161004-wa0014Pembangunan poskamling yang berlokasi di RT 04 RW 01, sudah pasti direspon positif oleh masyarakat sekitar, karena secara keseluruhan design dari bangunan poskamling, juga bersumber dari pandangan warga setempat, yang digambar oleh Muhaimin, selaku Kepala Dusun. Design poskamling yang berukuran 2 x 2 meter itu, sama sekali tidak tersentuh tangan dari Kodim Kediri sama sekali, karena memang pembangunan poskamling itu, diharapkan bisa sesuai keinginan warga setempat.img-20161004-wa0019Lebih jauh kebelakang, poskamling tersebut merupakan murni aspirasi warga setempat yang disalurkan lewat Muhaimin, agar masuk dalam daftar pelaksanaan TMMD Kodim Kediri. Warga juga meninginginkan bangunan tersebut berbentuk permanen bukan semi permanen, seperti poskamling lainnya yang ada di Kelurahan Gayam, karena poskamling yang ada saat ini terbuat dari gedek (bambu) ,pring (bambu) ,triplek dan kayu, bukan bangunan yang terbuat dari semen dan bata merah.

Sebagaimana dikutip dari Kapten Inf Sunarjo ,selaku pengawas harian, pembangunan poskamling tersebut, mendapat garansi 100% bakal digunakan seefektif dan seefisien mungkin oleh warga setempat, dan nantinya secara bergiliran sesuai kesepakatan bersama, akan digunakan oleh 6 lingkungan RT. Yudi Pranowo ,selaku Ketua RW, membenarkan bila usai poskamling rampung dan sudah dapat digunakan, secepat mungkin jadwal warga yang akan menjaga lingkungannya, akan segera dikeluarkan.(dodik s/red)

Bagikan

Baca Juga