oleh

Tim Javakom Juarai Turnamen Bola Voli yang Digelar Satgas Yonif PR 502 Kostrad

  PB|Kapuas Hulu – Tim bola voli Javakom yang diperkuat dengan 2 (dua) pemain dari anggota Satgas Pamtas Yonif Para Raider 502/UY Kostrad akhirnya menjadi “Jawara” setelah bertanding dalam final turnamen bola voli yang di selenggarakan oleh Satgas Pamtas Yonif Para Raider 502/UY melawan tim bola voli Borneo dari Desa Badau, yang juga diperkuat dengan 3 (tiga) pemain dari anggota dari Satgas Pamtas Yonif Para Raider 502/UY Kostrad. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian acara memeriahkan HUT ke 55 Yonif Para Raider 502/UY th. 2017 yang di gelar di lapanga bola voli SDN 01 Badau, Kec. Nanga Badau Kab. Kapuas Hulu pada tanggal 07 Mei sampai dengan 14 Mei 2017.

Turnamen bola voli yang berlangsung selama 8 (delapan) hari tersebut di ikuti oleh 16 tim bola voli yang berada di wilayah kabupaten Kapuas Hulu. Olah raga bola voli yang dipilih karena merupakan salah satu cabang olah raga yang sangat populer di tingkat nasional maupun internasional, dalam perkembangannya saat ini banyak digemari oleh elemen masyarakat Indonesia, termasuk di gemari oleh masyarakat perbatsan RI-Malaysia khususnya wilayah Kabupaten Kapuas Hulu yang banyak berpotensi menjadi bibit-bibit pemain bola voli.

Komandan Satuan Tugas Pengamanan Wilayah Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif Para Raider 502/UY Letkol Inf Febi Triandoko disela-sela pertandingan mengatakan, “bangga atas sportifitas yang di tunjukkan oleh ke 16 tim bola voli yang mengikuti turnamen bola voli tersebut “semoga apa yang kami lakukan bisa berkelanjutan”, beliau juga mengatakan selain peringatan HUT Yonif Para Paider 502/UY yang ke 55 tujuan diadakannya turnamen bola voli ini untuk menumbuhkan nilai-nilai kebersamaan dengan masyarakat wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia khususnya wilayah Kabupaten Kapuas Hulu.(penkostrad|red)

Bagikan

Baca Juga