oleh

WADAN PUSTERAD : PRAJURIT TNI HARUS NETRAL

img-20161013-wa0040 PB | Cilacap – Demikian penegasan Wadan Pusterad Brigjen TNI Nono Suharsono, S.I.P., M.SI pada keterangan persnya disela-sela Wasev TMMD Ke-97, Selasa (11/10) di Dusun Pitulasi Desa Mekarsari Kec.Cipari Kab.Cilacap.

Hal tersebut dalam menjawab pertanyaan pers tentang menyikapi Pilkada yang akan berlangsung diwilayah Cilacap mendatang. Dikatakan bahwa dalam Pilkada, prajurit harus netral. Prajurit tidak boleh berpihak pada salah satu calon dan tidak boleh bermain politik mulai dari prajurit terendah hingga prajurit tertinggi.img-20161012-wa0028Kepada masyarakat dalam menyikapi Pilkada ini agar menyesuaikan, karena hal ini merupakan suatu ajang demokrasi untuk memilih pemimpin mereka yang amanah, mempunyai integritas dan pemimpin yang peduli kepada masyarakatnya terutama pada masyarakat yang kehidupannya susah.

Selain itu, kami berharap juga agar masyarakat jangan terbawa emosi akan tetapi bersama-sama memilih calon yang terbaik bagi mereka. Jangan sampai pilkada ini menjadi ajang pertempuran yang tidak baik dan tidak sehat. Pilihlah yang terbaik sesuai hati nurani mereka. Selain itu untuk menyikapi Pilkada, TNI selalu siap mengamankan Pilkada.(penrem 071/mark)

Bagikan

Baca Juga