Surabaya – Babinsa Kelurahan Pucang sewu Koramil 0831/03 Gubeng ,melaksanakan pemantauan vaksin lansia di .Puskesmas Pucang sewu ,senin (07/06/21).
Guna mengamankan proses pelaksanaan vaksinasi untuk para lansia, anggota Koramil 03/Gubeng melaksanakan pendampingan dan pengamanan program vaksinasi Covid-19, salah satunya untuk kelompok atau golongan orang lanjut usia (lansia) yang termasuk daftar prioritas, diwilayah Kecamatan Gubeng.
Danramil 02/Gubeng Mayor Arh Suwanto mengataka saat ditemui menuturkan , kegiatan pengamanan ini untuk memastikan kegiatan berjalan dengan aman dan kondusif.
Untuk saat ini, lanjutnya, ada beberapa orang lansia yang sudah terdaftar guna mendapatkan vaksinasi yang sebelumnya telah melalui proses screening terlebih dahulu oleh vaksinator dari Puskemas pucang sewu.
Alhamdulillah pada hari ini pelaksanaan vaksinasi ini berjalan dengan lancar, semoga wabah ini cepat hilang dan kita dapat beraktivitas seperti biasa kembali,” ujarnya.
Danramil juga menyampaikan bahwa dalam kegiatan tersebut, personelnya juga terus berupaya memberikan edukasi kepada warga untuk terus mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan.
Sambil memonitoring,kami instruksikan untuk melakukan edukasi dan penegakan protokol kesehatan,” tutupnya.(sugeng|pendim).